REPUBLIKA.CO.ID, KATALAN -- Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu mengungkit terkait isu transfer Claudio Bravo ke Manchester City. Isu tersebut diungkit Josep kala Barcelona mengalahkan Real Betis 6-2 di Camp Nou, Ahad (21/8).
Menurut Josep, sesuatu bisa terjadi sampai bursa transfer ditutup pada 31 Agustus mendatang. Sehingga sesuatu bisa terjadi pada nasib Bravo dalam beberapa hari ke depan.
"Bravo bermain hari ini, kami menikmati dirinya. Masih ada hari transfer untuk pergi dan hal itu bisa terjadi," kata Josep dibabak pertama Barcelona vs Real Betis, seperti dilansir Football Espana.
Josep juga mengomentari pemain bintangnya Lionel Messi. Josep menilai, Messi merupakan pemain terbaik dunia. Seperti diketahui, isu mencuat akan ketertarikan Manchester City kepada Bravo. Kendati jadi ke Manchester Citu, Pelatih City, Pep Guardiola tidak menjamin Bravo akan dijadikan pilihan utama. Bravo harus bersaing dengan Joe Hart dan Wilfriedo Cabalerro.
Jika Bravo dipastikan ke City, tentu akan menjadi ancaman bagi Hart. Pasalnya, sejak laga perdan liga Inggris, Pep lebih memilih Cabalerro daripada dirinya.