Sabtu 17 Sep 2016 13:32 WIB

Anggota DPD: Irman Gusman Ditangkap KPK

Rep: Dadang Kurnia/ Red: Bayu Hermawan
Ketua DPD DKI Jakarta Irman Gusman (tengah) dan  anggota DPD DKI Jakarta, Fahira Idris (kiri)
Foto: MGROL75
Ketua DPD DKI Jakarta Irman Gusman (tengah) dan anggota DPD DKI Jakarta, Fahira Idris (kiri)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI, Asri Anas membenarkan informasi penangkapan Ketua DPD oleh KPK. Pembenaran tersebut disampaikannya seusai dikonfirmasi langsung kepada KPK.

"Benar (Irman Gusman). Kami sudah konfirmasi dan lacak kebenaran, diskusi internal kami ke KPK tadi, ya 99 persen pak Irman," kata pria kelahiran Pare-Pare tersebut saat dikonfirmasi, Sabtu (19/7).

Saat ditanya perkara yang membelit Irman Gusman tersebut, Anwar tak ingin terlalu menanggapi. Menurutnya, yang pasti proyek tersebut tidak berkaitan dengan proyek. Pasalnya, DPD tidak mempunyai kewenangan mengurus proyek di daerah.

"Saya belum bisa (menerangkan terlalu jauh). Saya tunggu keterangan dari KPK. Tetapi pandangan saya kalau proyek daerah nggak masuk akal karena DPD tidak punya hak anggaran untuk proyek daerah kan," terang Anas.

Sebelumnya, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) pada Sabtu (17/9) dini hari. Salah satu yang tertangkap dalam operasi itu disebut-sebut Ketua DPD, Irman Gusman.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement