Kamis 17 Nov 2016 10:13 WIB

ISIS Bakar Belasan Sumur Minyak, Warga Irak Sesak Napas

Rep: dyah ratna meta novia/ Red: Ani Nursalikah
Api dan asap membumbung dari sumur minyak yang dibakar militan ISIS di Qayyara, Irak, 4 November 2016.
Foto: REUTERS/Alaa Al-Marjani
Api dan asap membumbung dari sumur minyak yang dibakar militan ISIS di Qayyara, Irak, 4 November 2016.

REPUBLIKA.CO.ID, QAYYARA -- ISIS membakar sumur-sumur minyak di Irak untuk menghambat serangan pasukan Irak. Meluapnya asap hitam tebal dari sumur-sumur minyak ke udara menjadi pengingat betapa merusaknya ISIS. Asap hitam tebal ini membuat warga mengalami sesak napas.

Menurut PBB, sejak awal musim panas ISIS membakar lebih dari belasan sumur minyak. Akibatnya, asap hitam tebal ada di mana-mana.

Kepala Perawat Klinik di Qayyara, Miriam Ali mengatakan, ia menyaksikan belasan warga yang mengalami sesak napas akibat asap tebal dari pembakaran sumur minyak. Pasien datang kemarin dengan keluhan susah bernapas.

"Masalah utama kami saat ini adalah asap tebal. Bahkan para pekerja medis di sini juga mengalami sesak napas," ujar Ali, Kamis (17/11).

Seorang pejuang Irak, Ahmed Ali mengatakan, pertempuran melawan ISIS untuk mengambil alih Kota Qayyara benar-benar sengit, terutama pertempuran di sekitar rumah sakit. "ISIS membakar sumur-sumur minyak dan saya hidup di sekitar sumur minyak yang dibakar," ujarnya.

Ini, ujar Ali, bukan hidup yang normal. Saat malam tiba, asap tebal menyebar di kota-kota dan masuk rumah. "Kesehatan kita sangat buruk dan terancam, semua telah musnah," ucapnya.

Penduduk Qayyara, Anas Mahmood menambahkan, ISIS juga menutup sekolah-sekolah di Irak. "Mereka menutup sekolah kami lalu mengajari kami bagaimana membunuh orang dan berkorban," ujarnya.

 

sumber : Reuters
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement