Kamis 24 Nov 2016 07:28 WIB
Liga Champions

Barcelona Juara Grup C, Enrique: Selamat untuk Para Pemain

Rep: Gilang Akbar Prambadi/ Red: Israr Itah
Luis Enrique
Foto: REUTERS/Gustau Nacarino
Luis Enrique

REPUBLIKA.CO.ID, GLASGOW--Barcelona mengokohkan posisi mereka sebagai pemuncak klasemen Grup C babak penyisihan Liga Champions usai mengalahkan tuan rumah Glasgow Celtic 2-0, Kamis (24/11). Atas tambahan tiga poin di Stadion Celtic Park itu, Barca punya koleksi 12 angka dari lima laga.

Dengan sisa satu laga, posisi Barca tidak bisa digeser oleh tim manapun di Grup C. Pesaing terdekat mereka, Manchester City hanya punya delapan angka sehingga nilai maksimal the Citizens andaipun menang pada laga pamungkas tak bisa melampaui koleksi Barca.

Pelatih Barcelona, Luis Enrique pun bahagia dengan pencapaian timnya. "Tadi adalah laga yang kami sudah perkirakan sejak awal. Kami senang karena kami bisa menjadi penuncak di grup yang ketat ini. Saya ucapkan selamat kepada para pemain," kata Enrique dikutip dari laman resmi UEFA, Kamis.

Gelandang Barca, Javier Mascherano pun senang dengan tiga poin yang memastikan langkah Barca lolos ke babak 16 besar ini. Dia mengatakan, Los Cules memang datang dengan tujuan bisa mengalahkan tuan rumah.

Saat ini, kata dia, para pemain Barca layak untuk merayakan keberhasilan ini. "Kami bermain dengan sangat serius. Tadi adalah performa yang indah dan kami layak untuk itu," kata dia.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement