Kamis 08 Dec 2016 16:43 WIB

LPBI NU Buka 4 Posko Kemanusiaan di Aceh

Tim SAR memandu korban selamat seusai dievakuasi dari reruntuhan bangunan akibat gempa di Desa Ulee Glee, Kecamatan Bandar Dua , Kabupaten Pidie Jaya, Aceh, Rabu (7/12).
Foto: Antara/Ampelsa
Tim SAR memandu korban selamat seusai dievakuasi dari reruntuhan bangunan akibat gempa di Desa Ulee Glee, Kecamatan Bandar Dua , Kabupaten Pidie Jaya, Aceh, Rabu (7/12).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Nahdlatul Ulama (NU) melalui organisasi tanggap bencana Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim Nahdlatul Ulama (LPBI NU) membuka empat posko kemanusiaan di Aceh untuk membantu korban gempa. Keempat posko kemanusiaan tersebut terdiri dari posko kemanusiaan di Kabupaten Pidie Jaya di Merdeu, di Kabupaten Bireuen dan di Kota Banda Aceh.

Ketua PP LPBI NU, M. Ali Yusuf mengatakan, hari ini posko kemanusiaan sedang dipersiapkan guna merespons pemberian bantuan ke lokasi bencana.

"NU melalui Pengurus Wilayah NU di NAD sudah memberikan bantuan awal kepada masyarakat terdampak berupa makanan, LPBI NU mengerahkan Tim reaksi cepat untuk melakukan assesment lanjutan terkait dampak gempa dan kebutuhan masyarakat terdampak," kata Ali Yusuf dalam keterangan tertulis, Kamis (8/12).

Selain itu, LPBI NU segera mengerahkan tim terapi patah tulang (sangkal putung) untuk membantu masyarakat terdampak gempa.

NU selanjutnya akan terus melaksanakan kegiatan kemanusiaan di lokasi terdampak gempa di Pidie Jaya dan Bireuen sesuai dengan kebutuhan di lapangan dan regulasi pemerintah.

Berikut daftar posko LPBI NU di Aceh:

1)    Posko utama PWNU NAD: Jl. Ir. Moh. Tahier No. 09 Bayu Lamcot, Komplek Dayah Thalibul Huda, Darul Imaroh, Aceh Besar. CP: Indra Kariadi; 085260167216

2)    Posko Bireuen:  

a.    Dayah Ummul Ayman: Tgk H. Nuruzzahri Yahya, Jl. Gampong Putoh, Samalanga, Bireuen. CP; Muhrizal: 085260656657  

b.    Dayah Mudi Mesra; Tgk H. Syeikh Hasanoel Bahsry HG, Samalanga, Bireuen. CP; Muhrizal: 085260656657

3)    Kantor PCNU Pidie Jaya: Jl. Banda Aceh-Medan Simpang 3, Kec. Merdu, Kab. Pidie Jaya. CP: Tgk Marzuki Ali: 081269148657.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement