Kamis 28 Nov 2013 21:40 WIB

Daud Yordan Siap Tampil Agresif Sejak Ronde Pertama

Daud Yordan
Foto: Antarafoto
Daud Yordan

REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG -- Juara dunia kelas ringan IBO, Daud Yordan, bakal tampil agresif saat menghadapi penantangnya Shipo 'Tsunami' Taliwe (Afrika Selatan) pada pertarungan perebutan gelar di Metro City, Perth, Australia, Jumat (6/12).

Petinju dengan rekor bertarung 31 kali menang (23 di antaranya dengan KO) dan tiga kali kalah tersebut ketika dihubungi dari Semarang, Kamis, mengatakan dia akan bermain agresif dari ronde ke ronde saat pertarungan mendatang.

"Saya tahu lawan (Shipo Taliwe) juga akan tampil dengan gaya yang sama dengan saya sehingga saya harus tampil menekan sejak dari ronde ke ronde supaya tidak memberikan kesempatan kepada lawan untuk melancarkan pukulan," katanya.

Petinju yang merebut gelar juara dunia kelas ringan IBO setelah menang atas petinju Argentina, Daniel Eduardo Brizuela, di Australia, 6 Juli 2013 tersebut mengatakan pada ronde-ronde awal memang lebih banyak melakukan penjajakan terhadap lawan untuk melancarkan strategi yang telah disiapkan.

Meskipun sifatnya hanya penjajakan, kata petinju Sasana Kayong Utara Kalimantan Barat tersebut, dirinya tetap mengawali pertarungan dengan tempo dan irama yang tinggi.

"Pada ronde awal memang sifatnya penjajakan, tetapi saya tetap menekan dia," katanya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement