REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim Panahan Indonesia menargetkan meraih banyak prestasi pada pesta olahraga terbesar Asia Tenggara SEA Games 2017 di Kual Lumpur Malaysia Agustus mendatang. Indonesia mengharapkan ajang SEA Games sebagai pelampiasan kegagalan membawa medali ajang Olimpiade Rio de Janiero pertengahan 2016 kemarin. .
“Kami ingin maksimal mendapatkan empat emas (SEA Games),” kata Manajer Tim Panahan Indonesia Freddy Rosandi, kepada Republika.co.id, Senin (23/1).
Freddy mengatakan tim panahan Indonesia sudah mulai fokus persiapan dan latihan untuk SEA Games sejak Desember 2016 silam. Selain mematangkan pemanah-pemanah andalan, latihan yang dipusatkan di Cibubur Jakarta Timur tersebut juga dimanfaatkan untuk menyeleksi beberapa wajah baru.
Untuk SEA Games 2017 nanti kata Freddy, Indonesia masih berharap kontribusi besar atlet-atlet lama seperti Riau Ega Agata Salsabila, Muhammad Hanif, Hendra Wijaya dan Ika Yuliana Rochmawati. Empat pemanah Indonesia ini mewakili Indonesia pada Olimpiade 2016 di Rio de Janeiro.
Memang empat atlet ini tak ada membawa pulang medali dari Brasil. Namun Riau Ega sempat menyita perhatian dunia karena mengalahkan pemanah nomor satu dunia asal Korea Selatan, Kim Woo-jin pada babak 16 besar Olimpiade.
Indonsia akan ikut pada empat nomor pertandingan panahan SEA Games. Dari empat nomor ada yang individu ada yang beregu.
Selain pemusatan latihan di Cibubur, Tim Panahan Indonesia rencananya juga akan menggelar serangkaian try out di beberapa kota besar dunia. Seperti di Bangkok, Thailand pada bulan Maret, di Shanghai, Cina pada bulan Mei, dan juga di Houston Amerika Serikat pada Juni mendatang.
Semua pemanah yang diproyeksina untuk SEA Games akan diboyong untuk tur luar negeri ini. Freddy berharap dengan pemusatan latihan dan uji coba ini, motivasi atlet panah Indonesia dapat meninggi. “Saya harap skill dan motivasi pemanah kita semakin meningkat,” ujar Freddy.