Ahad 17 Nov 2013 22:17 WIB

Satria Muda Britama Raih Dua Kemenangan Beruntun

Rep: Rizky Jaramaya/ Red: Heri Ruslan
Pebasket Satria Muda Britama Vamiga Michel (kanan)
Foto: Antara
Pebasket Satria Muda Britama Vamiga Michel (kanan)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Satria Muda Britama (SM) mengawali pertandingan di Seri I NBL Indonesia musim 2013/2014 dengan mulus. Klub asuhan Cokorda Raka tersebut telah mengantongi dua kemenangan dalam pertandingan yang berlangsung di GOR Bimasakti, Malang.

Pada pertandingan pertama, SM berhasil memetik kemenangan atas rival mereka sekaligus juara bertahan NBL Indonesia, M88 Aspac Jakarta dengan hasil akhir 62-56. SM berhasil mengatasi tekanan dan memiliki defense yang sangat baik. Selain itu, mental dan kekompakan para pemain SM telah teruji di pertandingan pertama tersebut.

Setelah mengalahkan Aspac Jakarta, SM kembali mencoba mengawali musim baru dengan momentum positif dan menunjukkan permainan yang agresif ketika melawan Stadium Jakarta di pertandingan kedua Seri I NBL Indonesia. SM menunjukkan agresifitas di paint area dengan mengumpulkan 44 poin. Kepala Pelatih SM, Cokorda Raka mengakui timnya lengah di awal pertandingan dan merasa performa anak buahnya sedikit lebih baik dari game pertama.

"Di kuarter awal kami sedikit lengah di defense tapi hari ini kami banyak dapat poin dari fastbreak yang kemarin kurang kami lakukan," ujar pelatih yang akrab disapa Wiwin tersebut dalam rilisnya kepada Republika.

Wiwin mengaku cukup puas dengan penampilan pemain bench atau cadangan musim ini. Mereka memiliki kualitas yang tak kalah bagus dengan pemain-pemain utama dan berharap dapat menjaga konsistensi permainan dan semakin kompak.

Erick Sebayang menjadi top skorer bagi SM dengan menyumbangkan 13 poin, sedangkan Rony Gunawan berkontribusi besar membukukan 12 poin, tujuh rebound, dan dua blok. Sementara itu, Amin Prinatono yang musim lalu berlaga di ASEAN Basketball League (ABL) bersama Indonesia Warrior menyumbang 12 poin untuk timnya.

Sementara itu, Mario Ferdiansyah menjadi satu-satunya pemain Stadium yang mencdetak skor double digit dengan perolehan total 13 poin. SM masih memiliki kesempatan untuk memperpanjang kemenangan beruntun pada Selasa (19/11) ketika bertemu dengan Satya Wacana LBC Bandung.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement