Rabu 29 May 2013 23:01 WIB

Datangi Konjen RI New York, Rifat Minta Doa Restu

Rifat Sungkar
Foto: Antara/Rosa Panggabean
Rifat Sungkar

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Rifat Sungkar meminta dukungan kepada Konsulat Jendral (Konjen) Republik Indonesia (RI) di New York sebelum berlaga di reli Amerika seri Susquehannock Trail Performance Rally di Wellsboro, 31 Mei-1 Juni.

Pereli yang memperkuat Fastron World Rally Team (FWRT) ini datang ke Konsulat Jendral RI di New York pada Selasa (28/5) bersama dengan manajer M. Indra Prasetyo dan diterima langsung oleh Konjen Ghafur Akbar Dharmaputra.

"Tujuan kami kali ini ke New York adalah untuk bersilaturahmi dengan Konjen RI di New York dan meminta doa dan restunya. Kami sangat senang mendapatkan dukungan dari Pak Ghafur," kata Rifat Sungkar dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Rabu (29/5).

Rifat Sungkar yang akan berpasangan dengan navigator Marshall Clarke selama bersilaturahmi dengan Konjen RI di New York juga sempat memperkenalkan slogan "Indonesia Keren" serta menjelaskan keikutsertaanya pada reli Amerika.

Anak pasangan Helmy dan Ria Sungkar ini juga menjelaskan jika pada seri sebelumnya yaitu Oregon, dirinya mampu mengibarkan bendera Merah Putih setelah dalam hasil keseluruhan mampu merebut posisi ketiga.

"Dukungan telah kami dapat. Makanya saya akan terus berjuang agar mampu meraih hasil yang lebih baik," kata suami dari artis Sissy Pricilia itu.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement

Komentar

Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement