Selasa 20 Sep 2016 19:58 WIB

Kejar Honor Lebih Besar, Sejumlah Atlet Bekasi Bela Jakarta

Rep: Kabul Astuti/ Red: Budi Raharjo
Atlet sepatu roda. (ilustrasi)
Foto: Antara/Basrul Haq
Atlet sepatu roda. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID,BEKASI -- Sejumlah atlet Kota Bekasi, Jawa Barat, membela DKI Jakarta dalam ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX Jawa Barat. Tingginya uang latihan yang diberikan Jakarta disinyalir menjadi alasan kuat para atlet ini berpaling ke Ibu Kota.

Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Bekasi, Abdul Rasyad Irwan, mengungkapkan ada enam atlet Kota Bekasi dari cabor sepatu roda yang membela Jakarta dalam perhelatan PON XIX Jawa Barat. "Ada atlet sepatu roda (Bekasi) membela Jakarta, tapi saya yakin untuk Porda mereka balik. Yang kelihatan enam orang kurang lebih," kata Abdul Rasyad Irwan, kepada Republika, Selasa (20/9). 

Diketahui, Pekan Olahraga Daerah (Porda) XIII Jawa Barat akan diadakan di Kabupaten Bogor pada 2018. Ketua KONI Kota Bekasi yang akrab disapa Yan Rasyad itu menuturkan, para atlet tersebut tinggal dan beridentitas warga Kota Bekasi, tapi membela Jakarta. 

Uang latihan yang diberikan oleh Jakarta kepada para atlet jauh lebih tinggi. Hal ini menjadikan iming-iming bagi para atlet. "Mereka lumayan, bulanannya saja latihannya sudah dikasih transport Rp 4 juta, sementara kita paling berapa uang transport Rp 100-200 ribu. Jauh," ujar Yan Rasyad.

Kendati demikian, Yan menambahkan, Kota Bekasi mempunyai cukup banyak atlet yang ikut serta dalam Pelatda PON XIX. Ada sekitar 76 atlet Kota Bekasi yang dikirim ke ajang PON XIX Jawa Barat. Mereka berasal dari cabor angkat besi, sepatu roda, layar, judo, dayung, sepak bola, dan beberapa cabor lain. 

Ia berharap, capaian para atlet dalam PON XIX ini dapat menjadi gambaran dalam Porda XIII Bogor mendatang. "Harapan dengan ajang PON ini, berapa banyak atlet Kota Bekasi yang mendapat medali di PON, itu merupakan satu cerminan di Porda Bogor 2018," ucap Yan Rasyad.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement