Jumat 17 Mar 2017 16:13 WIB

Turki 'Usir' Sapi Belanda

Rep: Fira Nursya'bani/ Red: Teguh Firmansyah
Sapi (Ilustrasi)
Foto: Friedmanarchives.com
Sapi (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, ANKARA -- Asosiasi daging merah Turki telah mengeluarkan perintah agar sapi-sapi Belanda segera dikirim kembali ke negara asalnya. Perintah itu dikeluarkan menyusul memanasnya krisis diplomatik antara Turki dan Belanda.

Kepala Asosiasi Produsen Daging Merah Turki, Bulent Tunç, mengatakan 40 sapi Holstein Friesian sudah dikirim kembali ke Belanda. "Sapi Holstein Belanda telah menjadi sangat umum di negara kita. Tapi jenis ini mulai menyebabkan masalah serius," katanya kepada kantor berita Anadolu, kemarin.

"Di masa depan kita tidak ingin produk hewani dari Belanda. Kloter pertama dari Holsteins telah dimuat dan kami akan mengirim mereka kembali," ujar Tunç menambahan.

Dia mengatakan, Turki harus mulai fokus pada peternakan sapi sendiri. "Kami memiliki peternakan berkualitas milik kami sendiri," ungkap dia.

Kepada Hurriyet, Tunç menambahkan bahwa 40 sapi tersebut akan dikirimkan kembali ke Belanda dari peternakan Biga di Provinsi barat Çanakkale. "Jika mereka tidak menerima sapi-sapi itu kembali, maka kami akan mendistribusikan setelah pemotongan," kata Tunç.

Baca juga, Turki Segel Kedutaan Besar Belanda.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement