REPUBLIKA.CO.ID, SUNDERLAND -- Manchester United berhasil membawa pulang tiga poin kala bertandang ke markas Sunderland, Ahad (9/4) malam WIB. Dalam kemenangan 3-0 tersebut, pelatih Jose Mourinho melempar pujian kepada full bek kiri Luke Shaw yang tampil gemilang.
Mourinho memang kerap menyampaikan kritiknya pada bek asal Inggris tersebut. Dalam satu kesempatan, pelatih asal Portugal tersebut tak segera menyampaikan kekecewaannya terkait penampilan Shaw di depan publik.
Sebelum menjalani pertandingan ini, Shaw juga diberikan waktu bermain ketika menghadapi Everton di Old Trafford. Meskipun hanya bisa imbang 1-1, tapi Mourinho memberikan pujian pada Shaw bahwa ia bermain dengan fisik dan otak yang baik.
Keputusan Mourinho menarik keluar Shaw dalam pertandingan menghadapi Sunderland bukan karena kecewa dengan penampilannya. Namun, pelatih Manchester United tersebut khawatir Shaw akan mendapat kartu merah setelah kartu kuning yang pertama ia dapatkan.
"Saya menarik keluar Shaw karena kartu kuning dan adanya tekanan. Lebih baik menjaganya tapi penampilannya selama satu jam juga bagus dengan performa solid dan tak melakukan kesalahan, jadi saya sangat senang," kata Mourinho usai menjalani pertandingan dikutip Sky Sport, Senin (10/4).
Tiga gol MU dicetak oleh Zlatan Ibrahimovic pada menit ke-30, dan Henrik Mkhitaryan menit ke-46, serta Marcus Rashford yang mengunci kemenangan MU menjadi 3-0. Berkat kemenangan ini, MU naik satu peringkat ke posisi lima.
Namun, Arsenal baru akan menjalani pekan ke-30 besok. Artinya jika Arsenal menang, maka posisi MU bisa kembali turun ke urutan enam. Setelah menjalani pertandingan ini, MU akan menghadapi Anderlecht di babak perempat final Liga Europa yang berlangsung tengah pekan.