Rabu 03 May 2017 09:39 WIB

Pelatih Persegres Sudah Tahu Cara Redam Persib

Rep: Febrian Fachri/ Red: Andri Saubani
Logo Liga 1 Indonesia.
Foto: ist
Logo Liga 1 Indonesia.

REPUBLIKA.CO.ID, GRESIK – Pelatih Persegres Gresik United, Hanafi percaya diri anak-anak asuhnya bisa meredam permainan Persib Bandung. Laskar Jaka Samudra akan menjamu Maung Bandung di Stadion Petrokimia, Rabu (3/5) sore WIB.

Bekas pelatih Perseru Serui tersebut menilai, Persib besutan Djadjang Nurdjaman musim ini lebih cenderung memulai serangan dari sayap. Di kiri ada Atep Rizal, di kanan Febri Hariyadi.

Hanafi sudah menyiapkan pemain bertahan yang siap mencegah pergerakan dua sayap tersebut menuju kotak penalti Persegres. "Saya rasa gaya permainan Persib masih sama. Memulai dari sayap. Kita antisipasi. Semua pemain (Persegres) siap," kata Hanafi, dikutip dari laman resmi Persib.

Hanafi mengatakan, klubnya bertekad mengakhiri catatan buruk pada tiga pekan awal Liga 1. Gresik baru memiliki satu angka dan duduk di posisi dua terbawah tabel klasemen. Gresik sudah menelan dua kekalahan dan satu hasil seri.

Salah satu yang jadi pekerjaan rumah bagi Hanafi adalah mempertajam lini depan Persegres. Agus Indra dan kawan-kawan menurut Hanafi kurang bagus memanfaatkan peluang. Dari tiga laga awal. Persegres baru berhasil mencetak dua gol. "Saya berharap melawan Persib permainan kami tajam supaya banyak gol," ujar Hanafi.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 Persija Persija 10 5 3 2 15 6 18
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement