Kamis 08 Jun 2017 14:09 WIB

Jay Z Akan Hadirkan Album Baru?

Rep: desy susilawati/ Red: Esthi Maharani
iklan yang diyakini tanda album baru Jay Z
Foto: Independent
iklan yang diyakini tanda album baru Jay Z

REPUBLIKA.CO.ID, Iklan misterius yang terkait dengan platform streaming TIDAL telah muncul di papan reklame AS dan di berbagai situs musik. Banyak yang menganggap iklan yang bertuliskan 4:44 adalah promosi terselubung album Jay Z yang akan datang. Album Jay Z diprediksi berjudul The Blueprint 4 .

Album terakhir rapper itu adalah Magna Carta Holy Grail yang dirilis pada tahun 2013. Sejak saat itu, layanan streaming telah menjadi fokus utama para pelaku bisnis, termasuk Jay Z.

Spin melaporkan bagaimana penggemar Jay Z melihat ke dalam kode iklan online dan menemukan banyak referensi tentang TIDAL. Mengklik iklan tersebut tidak membawa orang ke mana-mana, alih-alih menjadi spanduk kosong.

Fans juga menunjukkan banyak poster stasiun kereta bawah tanah Jay Street-MetroTech di New York City. Ini dianggap tanda penting karena Jay Z diketahui lahir dan besar di Brooklyn.

Rumor mengenai album Jay Z yang akan datang dipicu bulan lalu ketika produser Swizz Beats memposting foto dirinya dan Jay Z dengan judul: "Mereka bahkan tidak tahu apa yang akan terjadi ... Zona Mode Album."

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement