Senin 10 Jul 2017 12:24 WIB

Seusai Liburan, Carlton Cole Belum Gabung dengan Tim Persib

Rep: Febrian Fachri/ Red: Andri Saubani
Manajemen Persib memperkenalkan Carlton Cole sebagai rekrutan mereka di Bandung, Kamis (30/3). Cole merupakan salah satu mantan pemain yang pernah merumput di Liga Premiere Inggris.
Foto: Mahmud Muhyiddin
Manajemen Persib memperkenalkan Carlton Cole sebagai rekrutan mereka di Bandung, Kamis (30/3). Cole merupakan salah satu mantan pemain yang pernah merumput di Liga Premiere Inggris.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Banyak pertanyaan tentang keberadaan striker Persib Bandung Carlton Cole saat ini. Pemain asal Inggris tersebut tengah pekan lalu berjanji akan segera bergabung dengan rekan-rekannya sehari setelah Maung Bandung bertanding melawan PSM Makassar pada Rabu (5/7). Namun hingga akhir pekan kemarin, kala Persib bertandang ke markas Madura United, Cole tak jua menampakan diri.

Bahkan asisten pelatih Persib, Herrie Setyawan mengatakan Cole belum ada berita sampai Persib hendak bertolak ke Madura pada Jumat (7/7) lalu. Dikutip dari laman resmi Persib, Senin (10/7), agen Cole, Amougou Mathieu mengatakan bekas pemain Chelsea dan West Ham United itu sudah berada di Indonesia, tepatnya di Jakarta.

Mathieu menyebut Cole hari ini akan datang ke Kota Kembang. "Dia (Cole) sudah ada di Jakarta hari ini. Mungkin Senin ke Bandung," ujar Matheiu.

Cole pulang ke rumahnya di Inggris ketika Persib meliburkan pemain untuk lebaran Idul Fitri. Sembari liburan, Cole juga diizinkan Persib untuk berobat di negaranya. Sebelum libur, Cole memang bermasalah dengan pangkal pahanya. Ia terlihat tertatih menyelesaikan laga ketika Persib menghadapi tuan rumah Barito Putera di pekan ke 11 atau laga terakhir sebelum libur lebaran.

Ketika libur selesai, Cole belum langsung terbang ke Indonesia karena ada persoalan yang ia selesaikan terlebih dahulu di Inggris. Cole merupakan salah satu pembelian mahal Persib untuk musim ini.

Namun, pemain yang tercatat tujuh laga pernah membela The Three Lion Inggris itu belum tampil sesuai ekspektasi. Cole baru main empat laga dalam 13 pekan Liga 1. Satu laga bermain sebagai pemain inti, dan tiga laga turun sebagai pengganti. Cole masih belum dapat mencatatkan namanya di papan skor Liga 1.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement