Rabu 19 Jul 2017 04:31 WIB

CT Corp Ingin Semua Perusahaannya Jalin Kemitraan Strategis

Rep: Iit Septyaningsih/ Red: Budi Raharjo
Chairul Tanjung
Foto: Republika/Prayogi
Chairul Tanjung

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Chairman CT Corp, Chairul Tanjung, akan menginstitusionalisasi semua perusahaannya dengan perusahaan lain. Hal itu dikatakannya, setelah salah satu perusahaan CT Corp yaitu PT Asuransi Jiwa Mega resmi diakuisisi sahamnya sebanyak 49 persen oleh Prudential Financial Inc (PFI).

"Jadi nanti semua perusahaan CT Corp dimitrakan dengan perusahaan lain, tapi perusahaan partner itu harus the best player in the world. Lalu majority-nya juga harus tetap dipegang CT Corp," jelas Chairul, kepada wartawan, di Jakarta, Selasa, (18/7).

Ia menargetkan, dalam lima tahun ke depan seluruh perusahaannya sudah diakusisi oleh perusahaan besar di dunia. "Dengan begitu, CT Corp pun akan mendunia. Prinsipnya all bisnis we open, tapi kalau bukan perusahaan terbaik di dunia jangan coba-coba dekati CT Corp," tegasnya.

Setelah perusahaan asuransi jiwanya diakusisi, Chairul mengaku tengah mendiskusikan sektor bisnis lainnya untuk diakusisi juga. Tak terkecuali Bank Mega. "Ya semuanya (perusahaan lain) sudah mendekat, semua juga sudah in talk. Tunggu saja, dalam lima tahun one by one will be announce," ujar Chairul.

Dirinya menambahkan, bila dalam lima tahun semua perusahaannya sudah dalam strategic partnership. Maka berikutnya, semua perusahaan CT Corp akan didorong melakukan IPO (penawaran saham).

"Jadi satu-satu, setelah semuanya selesai. Baru habis itu go IPO," katanya. Saat ini, hanya Bank Mega, perusahaan CT Corp yang sudah IPO.

sumber : Center
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement