REPUBLIKA.CO.ID, JEREZ -- Pembalap Repsol Honda, Casey Stoner, membuktikan dirinya menjadi yang tercepat pada haru pertama uji coba resmi ketiga pramusim MotoGP 2012 di Jerez, Spanyol, Jumat (23/3) waktu setempat. Stoner mempertahankan posisinya sebagai pembalap terbaik selama ujicoba pramusim.
Juara dunia 2007 ini mencatat waktu terbaik di hari pertama ujicoba resmi di Jerez, yaitu satu menit 39.146 detik. Sebelumnya pada uji coba di Sepang, Malaysia, Stoner menempati posisi teratas di hari terakhir, yaitu dua menit 00.473 detik.
Pengendara Yamaha Factory Racing, Jorge Lorenzo harus berbesar hati menempati posisi kedua dengan capaian waktu satu menit 39.419 detik. Padahal pada sesi awal lorenzo selalu menjadi yang terdepan.
Lorenzo disusul oleh rekan setim Stoner, Dani Pedrosa. Pembalap Spanyol tersebut mencatat waktu terbaik satu menit 39.579 detik. Ia mengalahkan rekan setim Lorenzo, Ben Spies yang menempati posisi keempat.
Punggawa MotoGP yang meraih tujuh kali juara dunia, Valentino Rossi, terpuruk di posisi ke-9. Pembalap Ducati ini kalah dari rekan setimnya, Nicky Hayden, yang berada di posisi keenam dengan waktu satu menit 40.512 detik.
Komentar
Gunakan Google Gunakan Facebook