REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Bupati Sukoharjo, Wardoyo Wijaya, mengaku siap untuk bersaing dalam kontestasi pada Pilgub Jateng 2018. Wardoyo yang didukung sejumlah elemen masyarakat di Sukoharjo bahkan telah mengembalikan formulir pendaftaran sebagai Calon Gubernur Jateng ke panitia pendaftaran dan penjaringan bakal cagub dan cawagub DPD PDI Perjuangan akhir pekan kemarin.
“Siap, sudah saya kasihkan (formulirnya), kita lihat nanti seperti apa,” kata Wardoyo menanggapi hangatnya bursa cagub dan cawagub Jateng dari internal PDI Perjuangan.
Di sela-sela mendampingi Ketua Bidang Politik DPP PDI Perjuangan, Puan Maharani di Universitas Sebelas Maret (UNS) pada Senin (14/4), Wardoyo tak berkomentar banyak terkait peluangnya dalam bursa penjaringan partai. Wardoyo menjadi salah satu dari enam nama yang mengajukan diri sebagai calon gubernur dalam penjaringan bakal Cagub dan Cawagub Jateng internal PDI Perjuangan.
Selain Wardoyo nama lainnya yang telah mengembalikan formulir pendaftaran calon gubernur Jateng dari PDI Perjuangan yakni Bupati Kudus Musthofa, Gubernur Jateng yang juga menjadi pejawat dalam Pilkada Jateng mendatang, Ganjar Pranowo, Ketua DPC PDIP Kabupaten Klaten Sunarna, Konsultan Lingkungan Wisnu Suryotomo hingga Kepala Desa Tratemulyo, Kendal Lestariyono Loekito. Nama-nama tersebut siap maju dari PDI Perjuangan untuk maju sebagai calon Gubernur.
A PHP Error was encountered
Severity: Notice
Message: Undefined index: status
Filename: helpers/all_helper.php
Line Number: 4249
Sementara itu, Bupati Pemalang, Junaedi, Walikota Magelang Sigit Widyonindito, Bupati Jepara Ahmad Marzuqi, Wakil Gubernur Jateng Heru Sudjatmiko serta beberapa nama yang merupakan pengusaha dan akademisi juga telah mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon Walil Gubernur untuk Pilkada nanti.
Sekretaris PDIP Jateng yang juga ketua panitia Panitia Pendaftaran dan Penjaringan Bakal Cagub dan Cawagub DPD PDI Perjuangan Jateng, Agustina Wilujeng mengatakan hingga ditutupnya pendaftaran bakal cagub dan wagub internal PDIP pada Jumat (11/8), terdapat 25 kader PDI Perjuangan yang sudah mengajukan diri untuk maju dalam Pilgub diantaranya enam orang mengisi formulir sebagai bakal gubernur sedang 19 orang untuk wakil gubernur. Kendati demikian, kata dia, panitia telah mengembalikan 19 berkas milik pendaftar untuk dilengkapi.
“Selanjutnya para calon diberikan kesempatan melengkapi berkas sampai 26 Agustus, kemudiam rapat Pleno DPD untuk pengesahan hasil pendaftaran di tingkat provinsi dan dikirim ke DPP, selanjutnya akan ada fit and proper test termasuk tes psikologi dan beberapa wawancara,” katanya.