Senin 25 Sep 2017 13:20 WIB

HUT Bandung, Emil Gelorakan Semangat Pembangunan Kolaboratif

Rep: Zuli Istiqomah/ Red: Bilal Ramadhan
Wali Kota Bandung Ridwan Kamil
Foto: Republika/Edi Yusuf
Wali Kota Bandung Ridwan Kamil

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung menggelar upacara dan sidang paripurna untuk memperingati Hari Ulang Tahun Kota Bandung. Tepat 25 September ini merupakan puncak perayaan Hari Jadi Kota Bandung ke-207.

Wali Kota Bandung Ridwan Kamil menekankan semangat kolaboratif yang harus digelorakan semua elemen baik masyarakat juga pemerintahnya untuk membangun Kota Bandung. Kolaboratif juga menjadi tagline tahun ini agar bersama-sama berperan aktif memberikan kemajuan bagi Kota Bandung.

"Kita merefleksikan di tahun ini 'Bandung Kolaboratif' karena kita tahu Bandung enggak bisa seperti ini tanpa kolaborasi dari warga," kata Ridwan Kamil usai Upacara peringatan HJKB ke-207 di Balai Kota Bandung, Senin (25/9).

Emil, sapaan akrabnya, mengatakan selama ini Pemkot sudah mendorong partisipasi warga lewat Progran Inovasi Pemberdayaan Pembangunan Kewilayahan (PIPPK) sejak 2015. Masyarakat di tingkat RW dibebaskan menentukan prioritas pembangunan sesuai dengan kebutuhan wilayahnya dengan anggaran yang diberikan Pemkor Bandung.