Selasa 17 Oct 2017 12:54 WIB

Harga Bawang Merah dan Cabai di Malang Naik

Rep: WILDA FIZRIYANI/ Red: Winda Destiana Putri
bahan kebutuhan pokok di pasar tradisional
Foto: Musiron/Republika
bahan kebutuhan pokok di pasar tradisional

REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Harga bawang merah dan cabai di Pasar Besar Kota Malang, Jawa Timur mengalami lonjakan dalam sepekan terakhir. Pedagang Agus Salam mengungkapkan, kenaikan terjadi selama sepekan terakhir setelah Kota Malang dan sekitarnya mengalami curah hujan tinggi.

"Akhir-akhir ini cuacanya hujan terus jadi harga pun ikut naik," kata Agus saat ditemui wartawan di Pasar Besar Kota Malang, Selasa (17/10).

Menurut Agus, harga bawang merah pada pekan lalu sekitar Rp 15 ribu per kilogram. Kemudian mengalami lonjakan sedikit sekitar Rp 20 ribu per kilogram. Meski naik, Agus memastikan kualitas produk yang berasal di Probolinggo ini masih bagus.

Sementara untuk harga cabai besar, Salam menjelaskan, harga berubah dari Rp 12 ribu menjadi Rp 16 ribu per kilogramnya. Kemudian harga cabai rawit mengalami kenaikan sejak Ahad (15/10) dengan lonjakan dari Rp 12 ribu menjadi Rp 15 ribu per kilogramnya. Di sisi lain, Agus mengatakan, hanya bawang putih yang tidak mengalami perubahan selama sebulan terkahir, yakni Rp 18 ribu per kilogram.

Meski mengalami kenaikan, Agus menjelaskan, sampai saat ini daya pembeli belum terpengaruh. Daya beli pembeli di Pasar Besar terhadap dagangannya masih sama. Dengan kata lain, penjualannya masih sekitar 80 kilogram setiap harinya.

sumber : Center
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement