Jumat 03 Nov 2017 22:47 WIB

Vocademia, Paduan Suara UI Juara 1 di Spanyol

Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Anggota grup vokal Vocademia UI juara 1 dalam lomba Canta Al Mar, Festival Coral International di Spanyol.
Foto: Dok
Anggota grup vokal Vocademia UI juara 1 dalam lomba Canta Al Mar, Festival Coral International di Spanyol.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemuda-pemudi Indonesia kembali menorehkan prestasi di kancah internasional. Grup vokal Vocademia Universitas Indonesia (UI) menjuarai kategori Popular Music (Pop) dalam lomba choral competition "Canta Al Mar, Festival Coral International". Lomba itu merupakan program dari Interkultur yang diselenggarakan di Kota Calella, Catalonia, Spanyol. 

Interkultur yang berbasis di Jerman tersebut memang memiliki berbagai program seni budaya, khususnya bidang tarik suara. Dan, Canta Al Mar yang diselenggarakan di Calella sudah mencapai tahun ke-6. Calella sendiri merupakan kota yang mengahadap langsung ke Laut Mediterania dan hanya berjarak kurang lebih satu jam dari Barcelona, Spanyol.

Dalam kesempatan itu, Wali Kota Calella turut membuka acara bersama panitia dari Interkultur dan menyediakan arena di beberapa lokasi di Kota Calella, meliputi gedung cinema Sala Mozart, bahkan hingga alun alun kota. Pembukan acara sangat menarik karena diselenggarakan di lapangan terbuka bernama Parc Dalmau. 

Grup Vocademia UI mendapat kehormatan untuk tampil membuka acara, di samping grup musik dari Islandia, Spektrum.