Senin 27 Nov 2017 23:36 WIB

Bus dan Truk Tabrakan di Jembatan Suramadu, Tiga Luka Luka

 Kendaraan bermotor melaju di Jembatan Suramadu, Surabaya, Jawa Timur. (ilustrasi)
Foto: Antara/Didik Suhartono
Kendaraan bermotor melaju di Jembatan Suramadu, Surabaya, Jawa Timur. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BANGKALAN -- Bus Akas jurusan Madura-Surabaya mengalami kecelakaan di pintu tol Jembatan Suramadu sisi Madura. Sebanyak tiga orang mengalami luka-luka akibat musibah ini.

"Kejadiannya tadi pagi sekitar pukul 10.30 WIB dan saat ini kasus tersebut telah ditangani satuan lalu lintas Polda Jatim," kata Kepala Gerbang Tol Jembatan Suramadu, Mujiono, lewat sambungan telepon, Senin (27/11) sore.

Bus yang mengalami kecelakaan itu bernomor polisi N 7661 UR. Bus menabrak truk bernomor polisi M 8429 UH.

Kanit PJR Suramadu Surabaya, AKP Didik Wahyudi, mengatakan kecelakaan di Pintu Tol Jembatan Suramadu itu bermula dari bus yang melaju di lajur kanan dan pindah lajur ke sisi kiri. Bus AKAS yang dikemudikan Bahtiar (42), warga Kaliannget Sumenep, melaju dengan kecepatan tinggi. Tiba-tiba bus yang berada di lajur kanan dengan kecepatan tinggi itu pindah lajur kiri.

"Begitu pindah lajur, di depannya ada truk yang dikemudikan Junaidi (45), asal Desa Kademangan, Probolinggo yang berjalan lambat," ujarnya.

"Ini harus menjadi perhatian bagi pengendara kendaraan bermotor, agar lebih berhati-hari jika hendak pindah lajur,'' katanya. ''Perhatikan secara saksama, kendaraan lain yang ada di depan ataupun di belakangnya.''

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement