REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Juru taktik Manchester United (MU) Jose Mourinho berharap pasukannya bisa kembali tampil kreatif ketika menjamu Burnley, Selasa (26/12) malam WIB. Mourinho mengatakan, sebenarnya selama ini pasukannya sudah bermain sangat baik.
Dalam 19 pertandingan di Liga Primer Inggris, Marcus Rashford dan kawan-kawan piawai memainkan sepak bola kreatif. Hanya saja, Mourinho menilai pemain-pemainnya kadang melakukan sejumlah kesalahan elementer yang membuat tim merugi.
Satu yang paling Mourinho soroti adalah soal efektivitas. Menurut pelatih asal Portugal ini, terkadang MU harus kehilangan tiga angka di sebuah pertandingan karena bermain kurang efektif dalam memanfaatkan peluang.
"Kami selalu tampil baik. Kadang kami bisa menang dengan tiga sampai empat gol. Tapi kadang situasi tak terduga terjadi, inilah yang seharusnya dihindari," kata Mourinho dikutip dari laman resmi MU, Selasa (26/12).
Mantan pelatih Real Madrid ini mengatakan, penting bagi pasukannya untuk bisa tajam dalam menyelesaikan peluang. Mourinho tak mau kesalahan terulang seperti ketika ditahan Leicester City akhir pekan lalu.
Kala itu, MU mendapatkan limpahan peluang tapi cuma sempat unggul 2-1. Pil pahit kemudian harus diterima karena laga selesai dengan skor 2-2 setelah Leicester sukses menyamakan kedudukan pada menit-menit terakhir.
"Melawan Leicester adalah pertandingan mudah tapi kami melewatkan kemenangan begitu saja. Kami harus membuat peluang dan mengubahnya menjadi gol sebanyak mungkin," kata Mourinho.
MU saat ini duduk di peringkat dua klasemen Liga Primer Inggris dengan 42 angka. Torehan ini masih terpaut jauh dari Manchester City di posisi pertama yang punya 55 angka.