Senin 07 May 2018 09:29 WIB

GOT7 Awali Konser Tur Dunia di Seoul

GOT7 juga akan mampir di Indonesia dalam rangkaian konsernya di 2018.

Rep: Noer Q Kusumawardhani/ Red: Indira Rezkisari
Boyband Korea GOT7
Foto: EPA
Boyband Korea GOT7

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Boyband GOT7 sukses mengadakan konser GOT7 2018 Eyes on You World Tour pertama mereka di Seoul, Korea Selatan. Konser ini digelar sejak 4 sampai 6 Mei dan dihadiri lebih dari 18 ribu penggemar.

Saat GOT7 membuka konser terakhir di Seoul, penggemar merasa sedih karena pertunjukan selama tiga hari ini berakhir. Namun salah satu anggota GOT7, BamBam mengatakan para penggemar harus bersenang-senang di hari terakhir konser mereka di Seoul.

"Karena hari ini hari terakhir, kita harus bersenang-senang lebih banyak sehingga kita bisa menyelesaikannya tanpa penyesalan," ujar BamBam, dikutip dari Soompi, Senin (7/5).

Setelah pertunjukan pembukaan, ketujuh orang pria tampan ini mengenalkan diri secara individual. BamBam memperkenalkan diri sebagai BamBam yang muda dan kaya. Sementara, anggota termuda GOT7 menyebut dirinya sebagai Dancing Machine GOT7.

JB hanya memperkenalkan dirinya sebagai Leader JB. Jackson mengatakan pada penggemar kalau ia adalah energi bagi mereka.. Jinyoung menarik perhatian karena ketampanannya, sedangkan Mark dan Youngjae juga memperkenalkan diri pada penggemar.

Grup asuhan JYP Entertainment juga mengungkapkan arti di balik nama tur Eyes on You. Nama itu berarti GOT7 akan bertemu dengan penggemarnya.

"Seluruh panggung berbentuk mata. Kami memastikan memperhatikan detailnya," ujar mereka.

GOT7 memulai konser tur dunia pada Mei hingga Agustus 2018. JB dan kawan-kawan akan mengadakan konser di 17 kota. Termasuk di Indonesia pada Juni 2018.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement