Ahad 27 Nov 2016 08:02 WIB

Iam Gifted Dorong Pembangunan Karakter dan Prestasi Akademis Anak

Anak belajar (ilustrasi)
Foto: Boldsky
Anak belajar (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Di era tantangan global yang tinggi, pendidikan formal terkadang tidak cukup menjadi bekal bagi anak. Namun juga perlu diimbangi dengan pembekalan pola pikir kreatif, kritis, juga kemampuan komunikasi yang baik.

Hal inilah yang menjadi tujuan program "Iam Gifted - 21st Century Learning Skills", yang akan memberikan metode pendidikan yang ditujukan bagi murid, guru serta orang tua di seluruh Indonesia.

Susanna S Hartawan, Managing Director Adam Khoo Learning Technologies Group (AKLTG) Indonesia mengatakan, keterlibatan para guru dan orang tua sangat penting dalam pengembangan anak.

"Misi kami adalah bisa membantu anak-anak Indonesia melakukan transformasi dari pembangunan karakter serta prestasi akademis," ujar Susanna beberapa waktu lalu di Jakarta.

Ia tidak meragukan potensi anak-anak Indonesia. Namun yang perlu adalah dorongan mental serta strategi belajar yang efektif.

Dalam program yang menjadi bagian CSR perusahaan, Susanna mengatakan, metode yang diberikan adalah bagaimana membangun suasana belajar yang menyenangkan. Yakni dengan pola pembelajaran menyeimbangkan otak bagian kiri dan kanan.

Di program ini Susanna mengatakan pihaknya menargetkan 27 ribu individu dapat menerima pelatihan dalam tiga tahun ke depan.

"Kami ingin melakukan satu hal yaitu secara perlahan, satu persatu, meningkatkan kualitas baik murid, guru, maupun orang tua," kata dia.

Selain hal tersebut, AKLTG Indonesia dalam program regulernya juga menggelar "Youth Program-Iam Gifted Camp" yang bisa diikuti para orang tua dan anak.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement