Selasa 02 Oct 2018 08:56 WIB

Mendagri: Pemerintahan di Palu Berjalan Baik Pascagempa

Tim Kemendagri & IPDN dari Manado dari Makassar sudah membantu pendampingan

Red: EH Ismail
Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo usai  upacara pelantikan gubernur dan wakil gubernur  Kalimantan Timur dan Sumatera Selatan terpilih di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (1/10).
Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo usai upacara pelantikan gubernur dan wakil gubernur Kalimantan Timur dan Sumatera Selatan terpilih di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (1/10).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --  Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo memastikan pemerintahan di daerah yang terdampak bencana alam gempa bumi, yaitu di Palu dan Donggala berjalan baik. Hal itu merupakan tugas pokok Mendagri dalam penanganan pascabencana alam.

“Selasa besok Tim Kemendagri dan Tim IPDN dari Manado dari Makassar sudah merapat di sana membantu pendampingan, baik di pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah, Kota Palu, Kabupaten Donggala, dan Kabupaten Sigi sementara itu,” kata Tjahjo usai upacara pelantikan gubernur dan wakil gubernur  Kalimantan Timur dan Sumatera Selatan terpilih di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (1/10).

Tjahjo mengatakan, penanganan bencana gempa bumi Sulteng sama dengan penanganan di Lombok, “Yang penting  mulai pemerintah desa, kelurahan, kecamatan, kota dan provinsi berjalan, sehingga bisa menerima laporan masyarakat, menerima pengaduan, menerima inventarisir masalah yang ada karena tugas utama adalah mengevakuasi para korban,” ujarnya.

Terkait pencarian korban yang masih hilang, menurut Tjahjo, proses pencarian atau hilang masih terus dilakukan. Sebab itu merupakan arahan dari Presiden Jokowi.

Sebelumnya, pada 29 hingga 30 September 2018, Tjahjo mengunjungi lokasi bencana untuk memantau dan memastikan koordinasi penanganan bencana dengan kementerian/lembaga terkait dan jajaran pemerintah daerah.

“Saya ada di sana memang semua tidak ada yang kerja. Hari ini sudah ada tim kecil, mininimal ada koordinasi dan laporan ke pemerintah daerah dan sudah ada pendampingan dari kami, baik masalah keuangan daerah, dan jalannya pemerintah daerah harus tetap berjalan normal,” tutur Tjahjo.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement