Senin 08 Oct 2018 06:00 WIB

Hamilton: Mercedes Semakin Hari Semakin Kuat

Jika menang di balapan selanjutnya, maka Hamilton akan mengunci gelar juara dunia F1.

Lewis Hamilton
Foto: EPA-EFE/ANDREU DALMAU
Lewis Hamilton

REPUBLIKA.CO.ID, SUZUKA -- Pembalap tim Mercedes Lewis Hamilton menjuarai balapan Formula 1 (F1) GP Jepang di Sirkuit Suzuka, Ahad (7/10). Hamilton semakin kokoh di puncak klasemen pembalap sementara dan memperlebar jarak sebanyak 67 poin dari pebalap Ferrari Sebastian Vettel yang berada di peringkat dua klasemen.

Pembalap Finlandia Valtteri Bottas mengamankan podium kedua untuk mempersembahkan finis satu-dua bagi tim Mercedes di Suzuka. Sementara, tempat ketiga diraih oleh pembalap Red Bull Racing Max Verstappen, walaupun ia sempat mendapatkan penalti lima detik di balapan.

Vettel, rival terdekat Hamilton, hanya mampu finis di peringkat enam setelah sempat bersenggolan dengan Max Verstappen. Insiden ini membuat pembalap Jerman itu sempat melorot ke posisi 19.

Jika Hamilton menang di balapan selanjutnya, GP Amerika Serikat di Austin, pembalap Inggris berusia 33 tahun itu akan mengunci gelar juara dunia dengan tiga balapan tersisa.

"Kami semakin hari semakin kuat sebagai tim tahun ini. Austin adalah trek yang bagus secara umum bagi kami dan saya tak sabar lagi untuk menggeber mobil ini di sana," kata Hamilton yang memimpin setiap lap di Sirkuit Suzuka, Senin (8/10).

Kemenangan tersebut adalah yang ke-71 kalinya bagi Hamilton di sepanjang karier balapnya, selisih 20 kemenangan dari rekor yang dipegang oleh legenda F1 asal Jerman, Michael Schumacher.

Hamilton saat ini meraih poin 331 di puncak klasemen pembalap, sementara Vettel dengan 264 poin di peringkat dua. Tim Mercedes pun memimpin peroleh poin di klasemnen konstruktor dengan 538 poin disusul oleh Ferrari di peringkat dua dengan 460 poin.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement