Rabu 14 Nov 2018 13:10 WIB

Ringgo Agus Bercucuran Air Mata Tonton Keluarga Cemara

Film Keluarga Cemara memiliki napas dan ruh yang sama dengan versi aslinya.

Rep: Retno Wulandhari/ Red: Indira Rezkisari
Ringgo Agus Rahman
Foto: dok Republika
Ringgo Agus Rahman

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tidak lama lagi, kisah Keluarga Cemara akan kembali dihadirkan dalam versi layar lebar. Ringgo Agus Rahman berperan sebagai pemeran Abah. Ringgo mengaku sempat bercucuran air mata saat menonton film yang dia bintangi tersebut.

Menurut Ringgo, dia tidak menyangka dengan hasil akhir film yang bisa membuatnya sangat tersentuh. Padahal, selama proses syuting Ringgo mengaku hanya melakukan apa yang diarahkan oleh sutradara Yandy Laurens.

"Saat nonton film ini rasanya gue ditantang untuk menangis," ujar Ringgo saat ditemui dalam acara konferensi pers Jogja-Netpac Asian Film Festival dan press screening Keluarga Cemara, Selasa (13/11).

Usai menonton Keluarga Cemara, Ringgo mengaku langsung mengabari dan menyarankan istrinya, Sabai Morscheck, untuk menonton sinema keluarga tersebut. Menurut Ringgo, hal itu sangat jarang dia lakukan. Bahkan seringkali Ringgo menyarankan sang istri untuk tidak menonton film-film yang dia bintangi.

Ringgo mengaku senang dengan proyek filmnya kali. Dia puas karena dapat berkontribusi membangun film yang memiliki napas dan ruh yang sama dengan versi aslinya. "Gua puas dan happy dengan film ini. Ini pertama kalinya gua nonton film ini dan nggak nyangka bakal jadi kayak gini," kata Ringgo

Visinema Pictures selaku rumah produksi yang menggarap Keluarga Cemara mengadaptasi cerita film dari karya penulis Arswendo Atmowiloto. Kisah keluarga ini sempat dituangkan dalam cerita bersambung di sebuah majalah remaja.

Pada 1996, Keluarga Cemara ditayangkan perdana sebagai serial drama sinetron. Kemunculannya di televisi tersebut berhasil menarik perhatian masyarakat Indonesia dan membuatnya berhasil tayang hampir 10 tahun hingga berakhir pada 2005.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement