Sabtu 23 Jun 2012 13:17 WIB

Kanselir Jerman Berjingkrak, Suporter Yunani Tersinggung

Rep: Adi Wicaksono/ Red: Ajeng Ritzki Pitakasari
Kanselir Jerman, Angela Merkel, bersorak kegirangan saat menyaksikan langsung laga Jerman vs Yunani yang dimenangkan negaranya dengan skor 4-2.
Foto: wtop.com
Kanselir Jerman, Angela Merkel, bersorak kegirangan saat menyaksikan langsung laga Jerman vs Yunani yang dimenangkan negaranya dengan skor 4-2.

REPUBLIKA.CO.ID, ATHENA – Sosok nomor satu Jerman, Angela Merkel menyempatkan diri menonton langsung laga perempat final Piala Eropa 2012 antara negaranya kontra Yunani di Stadion Arena, Gdansk, dini hari tadi. Dari bangku VIP, sang kanselir tampak sangat gembira dengan kemenangan pasukannya dengan skor akhir 4-2.

Bagi suporter Yunani, bukan penampilan skuat Ethniki yang mengecewakan, namun selebrasi wanita 62 tahun itulah yang membuat mereka geram. “Itu hanya pertandingan sepakbola. Bukan berarti kami sedang menuju peperangan,” kata seorang pengunjung kafe di Athena, Giorgos Georgiou, seperti dikutip The Telegraph, Sabtu (23/6).

Aroma politis memang merebak jelang laga kedua negara yang tengah bersiteru di kancah perekonomian Eropa. Yunani yang tengah dilanda krisis finansial terpaksa dibail-out untuk menyelamatkan mata uang Euro. Sementara Jerman adalah salah satu negara kaya yang harus mengucurkan talangan kepada Yunani.

Tidak ada antusiasme berlebihan di jalan-jalan Athena menjelang laga itu digelar. Tidak tampak toko-toko yang menjual bendera-bendera dan replika kostum Yunani seperti ketika negara itu melaju ke final Piala Eropa 2004 silam. Penduduk negara dewa-dewi itu sudah pesimis lebih dulu, timnya dapat mengalahkan Der Panzer yang superior.

“Setidaknya kami telah mencoba. Jerman bermain sangat bagus. Yang kami takutkan bukanlah permainan kami yang buruk tapi apa yang akan dikatakan orang-orang Jerman. Saya yakin 100 persen mereka akan mengatakan hal yang buruk besok,” tutur seorang suporter lain, Nefeli Liakou di Athena.

Pada saat pemain-pemain Jerman mencetak gol, seisi kafe bergeming menelan rasa pahit. Namun, ketika kamera televisi menyorot selebrasi Angela Merkel yang berjingkrak-jingkrak di bangku penonton, seisi kafe menunjukkan gestur terprovokasi.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement