Rabu 09 Jan 2019 19:33 WIB

Prabowo: Tekad Ustaz Arifin Ilham untuk Sembuh Sangat Kuat

Prabowo menjenguk Ustaz Arifin Ilham yang tengah menjalani perawatan di RSCM.

Rep: Ali Mansur/ Red: Bayu Hermawan
Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto melambaikan tangan kepada warga yang menghadiri peringatan 14 tahun bencana tsunami Aceh di Pelabuhan Pendaratan Ikan, Lampulo, Banda Aceh, Aceh, Rabu (26/12/2018).
Foto: Antara/Irwansyah Putra
Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto melambaikan tangan kepada warga yang menghadiri peringatan 14 tahun bencana tsunami Aceh di Pelabuhan Pendaratan Ikan, Lampulo, Banda Aceh, Aceh, Rabu (26/12/2018).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto mengunjungi Ustaz Arifin Ilham di RSCM, Jakarta Pusat, Rabu (9/1). Prabowo datang dengan mengenakan baju safarinya berwarna cokelat dengan celana panjang hitam.

Sebenarnya dari jadwal yang dikeluarkan Badan Pemenagan Nasional (BPN), Prabowo Subianto tidak ada jadwal untuk membesuk Ustaz Arifin Ilham.  Ketua Umum Partai Gerindra tiba di RSCM sekitar pukul 16.30 WIB. Dia datang seorang diri tanpa ditemani oleh petinggi Partai Gerindra maupun partai Koalisi Indonesia Adil Makmur.

Dalam kesempatan itu, Prabowo memuji tekad dan semangat Pengasuh Majelis Zikir Az Zikra untuk sembuh dari penyakitnya. "Doa saya untuk kesembuhan Ustad Arifin Ilham yang saat ini terbaring sakit. Tekad dan semangat beliau untuk sembuh sangat kuat," kata Prabowo dalam akun twitternya, Rabu (9/1).

Bahkan, lanjut Prabowo, disela-sela pertemuannya, Ustadz Arifin Ilham sempat menunjukkan video ketika dia berkuda. Memang Prabowo sendiri sangat menggemari olahraga berkuda, bahkan dia memiliki beberapa kuda di kediamannya. "Bahkan ditengah-tengah diskusi beliau sempat menunjukkan video berkuda kepada saya," cuit Prabowo.

Sebelumnya, calon presiden nomor urut 01, Joko Widodo juga mengunjungi penceramah berkarisma ini. Selain kedua capres, sejumlah tokoh juga turut membesuk mulai dari Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Calon wakil presiden nomor urut 01 Ma’ruf Amin, Kapolri Jenderal Tito Karnavian, dan sejumlah artis seperti Teuku Wisnu dan Arie Untung.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement