REPUBLIKA.CO.ID, BURNLEY -- Leicester City membuktikan kualitas mereka sebagai mantan juara Liga Inggris. The Foxes mampu mengalahkan Burnley 2-1, Sabtu (16/3) dengan hanya 10 pemain sejak menit keempat laga. Harry Maguire melakukan pelanggaran fatal terhadap gelandang Burnley Gudmundsson, yang berakibat kartu merah langsung terhadapnya.
Namun, pasukan Brendan Rodgers tersebut tak ingin berada di bawah tekanan meski bermain dengan 10 orang. Buktinya, Leicester mampu unggul lebih dulu dari tuan rumah lewan Maddison pada menit ke-33. Maddison membuat gol ini dari sebuah tendangan bebas melengkung untuk menaklukan Tom Heaton.
Tak butuh waktu lama bagi Burnley untuk menyamakan kedudukan. Dwight McNeil mampu memanfaatkan umpan Charlie Taylor dari sisi kiri, untuk menjebol gawang Leicester dan mengubah skor menjadi 1-1, yang bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, kedua tim bermain hati-hati. Sehingga, hampir tidak ada peluang hingga menit 66. Barnes nyaris merobek gawang Leicester, jika saja tendangannya tak melambung dari gawang. Tapi pemenang laga tersebut baru bisa ditentukan saat laga hampir usai.
Morgan membuat Leicester pulang dengan tiga poin, setelah mampu menaklukan Heaton yang berasal dari umpan Youri Tielemans di menit 90. Gol tersebut membuat Leicester mengakhiri laga dengan skor 2-1. Hasil ini juga menjaga posisi mereka di peringkat ke-10, sementar Burnley berada dua poin di atas zona degradasi.