Kamis 25 Apr 2019 22:13 WIB

Menteri Agama Lantik Enam Pimpinan PTKIN

Menteri Agama harap mereka yang sudah dilantik menjaga integritas dan amanah

Rep: Zahrotul Oktaviani/ Red: Hasanul Rizqa
Menteri Agama, Lukman Hakim Saifuddin
Foto: Republika TV/Surya Dinata
Menteri Agama, Lukman Hakim Saifuddin

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Agama (Menag) Lukman Hakim Saifuddin melantik enam orang pimpinan untuk masing-masing perguruan tinggi keagamaan Islam negeri (PTKIN). Prosesi pelantikan itu digelar di kantor Kementerian Agama (Kemenag), Jakarta, Kamis (25/4).

Turut hadir antara lain Sekretaris Jenderal Kemenag M Nur Kholis Setiawan dan Dirjen Pendidikan Islam Kamaruddin Amin. Dalam pemaparannya, Menag meminta kepada seluruh pejabat agar senantiasa menjaga amanah, integritas serta menjauhi segala tindakan yang dapat menggerus kepercayaan publik. Apalagi, belakangan ini Kemenag mendapatkan sorotan dari masyarakat sesudah merebaknya kasus dugaan jual-beli jabatan.

Baca Juga

“Jangan biarkan kondisi di mana sebagian diantara kita bersusah-payah membangun dan menjaga kepercayaan publik terhadap Kementerian Agama, sebagian yang lain justru meruntuhkannya, baik karena penyimpangan maupun akibat kinerja yang rendah,” ujar Menag Lukman Hakim Saifuddin dalam keterangan yang diterima Republika.co.id, Kamis (25/4).

Kepada Rektor dan Ketua PTKIN yang baru dilantik, Menag berpesan agar mengembangkan spesialisasi ilmu-ilmu agama. Ini agar perguruan tinggi dapat menghasilkan sarjana yang mampu menjalankan tugas dan tanggung jawab membangun umat dan memajukan bangsa.