REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Borussia Dortmund resmi memperpanjang kontrak pelatih Lucien Favren hingga tahun 2021. CEO Dortmund Hans-Joachim Watzke menilai kinerja Favre selama musim lalu layak dipertahankan.
"Dia (Favre) telah 100 persen memenuhi harapan. Jadi logis bahwa kami ingin membangun masa depan bersamanya," ucapnya.
Mantan pelatih Herta Berlin dan Borussia Mönchengladbach tersebut dianggap telah membawa stabilitas bagi Dortmund sejak tiba dari klub Prancis Nice. Namun, setelah paruh pertama yang kuat musim lalu, Dortmund tergeser Bayern Munchen di puncak klasemen sebelum memenangkan gelar liga ketujuh berturut-turut.
Dortmund sejauh ini sudah mendatangkan Thorgan Hazard, Julian Brandt dan Nico Schulz di bursa transfer musim panas demi meningkatkan peluang juara mereka musim depan. Dortmund juga dilaporkan berbicara dengan Bayern untuk memulangkan mantan kapten mereka, Mats Hummels.