Sabtu 07 Sep 2019 14:51 WIB

Pemprov Banten Dukung Rencana Pembuatan Film Si Ja'un

Ini film pertama yang secara langsung mempopulerkan identitas kultural Banten.

Dari kiri ke kanan: Dedi Setiadi (sutradara senior), Uten Sutendy (penulis buku dan skenario), Andika Hazrumy (wagub Banten) dan Dhoni  Ramadhan (produser film
Foto: Dok Putaar Production
Dari kiri ke kanan: Dedi Setiadi (sutradara senior), Uten Sutendy (penulis buku dan skenario), Andika Hazrumy (wagub Banten) dan Dhoni Ramadhan (produser film

REPUBLIKA.CO.ID, SERANG -- Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten mendukung rencana pembuatan film Si Ja’un Kabayan dari Baduy. Hal itu terungkap dari hasil pertemuan tim produksi film Si Ja’un Kabayan dari Baduy  dengan Wakil Gubernur Banten, Andika Hazrumy, di rumah pribadi keluarganya, Serang, Banten, Rabu (4/9) malam.

Tim produksi film Si Ja’un Kabayan dari Baduy  terdiri dari Dedi Setiadi (sutradara senior), Uten Sutendy (penulis buku dan skenario), dan Dhoni  Ramadhan (produser, direktur Putaar Production).

“Hasil pertemuan tersebut, Pemerintah  Pemprov Banten mendukung penuh rencana dan proses pembuatan film Si Ja’un Kabayan dari Baduy, baik dari sisi kemudahan perizinan, dukungan  masyarakat dan penonton, serta mediasi kerja sama dengan pihak  swasta (investor),” kata produser, Dhoni Ramadhan dalam rilis yang diterima Republika.co.id, Kamis (5/9).

Ia menambahkan, secara pribadi wagub Banten  sangat senang dan gembira dengan adanya program pembuatan film tersebut dan mendukung semaksimal mungkin  untuk kesuksesan film pertama yang secara langsung menampilkan atau mempopulerkan identitas kultural Banten. 

"Saya sangat senang dan gembira ada rencana pembuatan film berlatar belakang kekayaan budaya asli  Banten. Inilah hal terpenting  yang harus kita lakukan untuk menjaga kelestarian budaya. Hal ini sekaligus untuk menunjukkan kepada  masyarakat nasional dan internasional  bahwa Banten sangat spesial karena memiliki keunikan dan kekayaan budaya yang tak dimiliki daerah lain di Nusantara,” ujarnya. 

Ia menambahkan, “Saya mendukung sekali pembuatan film Si Ja'un yang diambil dari novel yang ditulis  oleh budayawan asli Banten,  Uten Sutendy."

Sang sutradara, Dedy Setiadi menyatakan sangat senang dilibatkan sebagai sutradara film Si Ja'un.  "Saya tertarik menyutradarai film Si Ja'un ini karena  sarat dengan nilai-nilai luhur Baduy yang bakal menarik perhatian dunia internasional,” ujarnya.

“Ini bukan sekedar film komedi,  tetapi sebuah film yang kaya dengan pesan moral dengan kemasan jenaka," kata sutradara yang sebelumnya menyutradarai sejumlah film layar lebar, antara lain Nagabonar Reborn, dan  Keluarga Cemara. 

Produser, Dhoni Ramadhan mengaku optimistis film Si Ja'un Kabayan dari Baduy   akan merengkuh sukses. "Saya yakin film ini akan diterima masyarakat  Banten dan Jawa Barat.  Selain karena unik,  juga orsinil. Saya berharap,  dari film ini akan lebih  banyak lagi yang bisa diperbuat  untuk kemajuan kebudayaan dan pendidikan di Provinsi Banten, " kata produser yang juga sudah banyak membuat film layar lebar,  antara lain Kun Fayakun, Pengejar Angin, Gending Sriwijaya, Garuda Superhero, dan Kalam Kalam Langit.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement