Rabu 18 Sep 2019 22:10 WIB

Polisi Petakan Situasi Jelang Pilkades Serentak Tasikmalaya

12 dari 13 kecamatan di Kabupaten Tasikmalaya gelar Pilkades pada 24 Oktober 2019.

Rep: Bayu Adji/ Red: Yudha Manggala P Putra
Pilkades. Ilustrasi
Foto: Antara/Destyan Sujarwoko
Pilkades. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, TASIKMALAYA -- Sebanyak 12 dari 13 kecamatan di Kabupaten Tasikmalaya yang masuk wilayah hukum Polres Tasikmalaya Kota bakal menyelenggarakan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) pada 24 Oktober 2019. Setidaknya, terdapat 73 desa yang akan menggelar Pilkades serentak di 12 kecamatan itu.

Kepala Bagian Operasional (Kabag Ops) Polres Tasikmalaya Kota, Kompol Sohet mengatakan, pihaknya telah menggelar rapat untuk memetakan situasi umum dan rencana kesiapan pengamanan Pilkades serentak di wilayah Kabupaten Tasikmalaya. Beberapa ancaman yang berpotensi terjadi juga sudah diantisipasi.

"Kita juga sudah meminta Kapolsek untuk terus memetakan situasi yang ada di wilayah hukumnya," kata dia, Rabu (18/9).

Menurut dia, pengamanan akan dilakukan sebelum, saat, hingga setelah pemilihan suara. Polisi juga terus berkoordinasi untuk menyiagakan personel gabungan dari TNI, Satpol PP dan Linmas. Nantinya, petugas akan disebar di masing-masing desa yang menggelar Pilkades serentak.

Sohet menambahkan, tidak menutup kemungkinan pengamanan Pilkades nantinya juga akan dibantu personel dari Brimob. Hal itu dilakukan untuk memastikan pelaksanaan Pilkades berjalan lancar dan kondusif. Namun, ia belum memastikan jumlah personel yang akan disiagakan selama Pilkades.

Pada 24 Oktober, sebanyak 211 desa di Kabupaten Tasikmalaya dijadwalkan akan menggelar Pilkades serentak. Dari tahapan pendaftaran, tercatat ada 972 bakal calon kepala desa yang akan menjalani Pilkades serentak.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement