Rabu 09 Oct 2019 13:15 WIB

Modi Jadi Tuan Rumah Pertemuan dengan Xi Jinping

Pertemuan ini digelar saat hubungan dengan China merenggang karena Kashmir.

Rep: Lintar Satria/ Red: Ani Nursalikah
Perdana Menteri India Narendra Modi, 1 April 2019.
Foto: AP Photo/Mahesh Kumar A.
Perdana Menteri India Narendra Modi, 1 April 2019.

REPUBLIKA.CO.ID, NEW DELHI -- Kementerian Luar Negeri India mengatakan Perdana Menteri India Narendra Modi akan menjadi tuan rumah pertemuan informal dengan Presiden Cina Xi Jinping. Pertemuan ini digelar saat hubungan dengan China merenggang karena Kashmir.

"Pertemuan informal di Chennai yang akan datang akan memberikan kesempatan bagi kedua pemimpin melanjutkan pembicaraan mereka tentang berbagai isu penting baik dibidang bilateral, regional dan global maupun berbagi pandangan dalam memperkuat kerja sama pembangunan India-China yang lebih dekat," kata Kementerian Luar Negeri India, dalam pernyataan mereka, Rabu (9/10).

Baca Juga

Pada tahun lalu, kedua pemimpin itu menggelar pertemuan di Wuhan, China. Pertemuan tersebut membantu menstabilikan hubungan kedua negara setelah ketegangan karena perbatasan mengalami kebuntuan.

Pertemuan antara Modi dan Xi pekan ini akan dilakukan di Chennai pada 11 sampai 12 Oktober. Pertemuan tersebut bertujuan membangun ikatan personal antarkedua pemimpin.

Namun, keputusan New Delhi pada Agustus lalu untuk mencabut status khusus Kashmir memicu kecaman serius dari Pakistan. China sebagai sekutu Pakistan juga membawa masalah itu ke Dewan Keamanan PBB.

sumber : Reuters
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement