Ahad 13 Oct 2019 17:08 WIB

Dahnil: Surya Paloh Undang Prabowo Bertemu Malam Ini

Dahnil mengatakan, pertemuan Surya dan Prabowo hanya silaturahmi.

Rep: Arif Satrio Nugroho/ Red: Ratna Puspita
Dahnil Anzar Simanjuntak
Foto: Republika/Alkhaledi Kurnialam
Dahnil Anzar Simanjuntak

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Juru Bicara Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak, mengatakan, Prabowo diundang oleh Ketua Umum Nasdem Surya Paloh. Dahnil mengatakan Surya mengundang Prabowo ke kediamannya, Jalan Permata Berlian R20, Permata Hijau, Jakarta Selatan.

"Benar. Diundang Bang Surya (Paloh), Pak Prabowo diundang," kata Dahnil saat dikonfirmasi melalui pesan singkat, Ahad (13/10).

Baca Juga

Saat ditanya lebih jauh apakah pertemuan itu akan membicarakan soal koalisi antara Prabowo dan parpol pendukung pemerintahan Jokowi, Dahnil mengatakan, pertemuan dua pimpinan partai itu hanya sekadar silaturahmi. Selama ini, Nasdem menjadi partai politik yang resisten dengan merapatnya Gerindra ke pemerintah.

"Silaturahim saja," kata Dahnil menambahkan.

Pada Jumat (11/10), Presiden Joko Widodo mengundang Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto untuk hadir ke Istana Negara. Sehari sebelumnya, Jokowi juga mengundang Ketua Umum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement