Jumat 27 Dec 2019 15:47 WIB

Jelang Tahun Baru, Ratusan Miras Diamankan Polda DIY

Ada 414 miras yang diamankan Polda DIY.

Rep: Sylvi Dian Setiawan/ Red: Muhammad Hafil
Jelang Tahun Baru, Ratusan Miras Diamankan Polda DIY.Foto: Ilustrasi pemusnahan miras.
Foto: Republika/Bayu Adji P
Jelang Tahun Baru, Ratusan Miras Diamankan Polda DIY.Foto: Ilustrasi pemusnahan miras.

REPUBLIKA.CO.ID, SLEMAN -- Polda DIY mengamankan ratusan minuman keras (miras) hingga oplosan. Miras dan oplosan tersebut ditemukan berdasarkan operasi cipta kondisi yang digelar sejak 20 Desember lalu untuk menjaga keamanan menjelang pergantian Tahun Baru 2020.

Kabid Humas Polda DIY, Kombes Pol Yuliyanto di Polda DIY mengatakan, ada 414 miras dan 39 kantong oplosan yang diamankan. Miras tersebut didapatkan dari tujuh titik dengan target operasi di kafe dan warung di beberapa daerah di DIY.

Baca Juga

"Mengamankan ada yang bermerek, ada yang oplosan dan ada yang produksi rumah tangga," kata Yulianto di Polda DIY, Sleman, Jumat (27/12).

Dari hasil operasi tersebut, juga ditemukan miras produksi rumah tangga yang berasal dari Nusa Tenggara Timut (NTT). "Yang dari NTT itu (penjualnya) sudah tinggal di sini (DIY) selama 26 tahun. Dulunya mahasiswa, kemudian menetap dan mendatangkan minuman itu dari NTT," jelas Yulianto.

Untuk itu, diharapkan masyarakat juga ikut menciptakan kondisi yang aman dan nyaman di DIY. Yakni dengan melaporkan jika ada peredaran miras dan oplosan maupun peredaran narkoba, terlebih menjelang Tahun Baru ini.

"Mungkin masih ada titik-titik yang belum tersentuh. Maka diharapkan informasi dari masyarakat supaya bisa kita lakukan penindakan. Mudah-mudahan setelah ditangkap ini tidak ada lagi oplosan dan pengiriman miras dari NTT," ujar Dirnarkoba Polda DIY, AKBP Ary Satriyan.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement