Sabtu 28 Dec 2019 14:16 WIB

Liburan, Presiden Jokowi Ajak Cucu Main ke Mal

Jokowi mengajak liburan cucunya ke sebuah mal di kawasan Pabelan, Kartasura.

Presiden Joko Widodo mengajak cucu Jan Ethes bermain wahana permainan saat mengunjungi pusat perbelanjaan Transmart, Pabelan, Sukoharjo, Jawa Tengah, Sabtu (28/12/2019).
Foto: Antara/Mohammad Ayudha
Presiden Joko Widodo mengajak cucu Jan Ethes bermain wahana permainan saat mengunjungi pusat perbelanjaan Transmart, Pabelan, Sukoharjo, Jawa Tengah, Sabtu (28/12/2019).

REPUBLIKA.CO.ID,  SOLO -- Presiden Joko Widodo bersama istri Iriana Joko Widodo pada Sabtu mengajak cucu pertama mereka Jan Ethes Srinarendra liburan ke sebuah mal di Kawasan Pabelan, Kartasura, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah.

Presiden Jokowi yang kali ini mengenakan kemeja warna putih dan celana hitam sampai ke mal pada pukul 10.23 WIB. Terlihat Jan Ethes mengenakan pakaian serupa dengan kakeknya yaitu atasan putih dan celana hitam.

Baca Juga

Sedangkan Iriana mengenakan atasan berwarna oranye dan bawahan hitam. Ketiganya terlihat ramah menyapa para pengunjung yang memanggil nama Presiden RI tersebut. "Pak Jokowi, Pak Jokowi," kata sejumlah pengunjung.

Terlihat pula, Jan Ethes melambaikan tangannya kepada masyarakat yang menyambutnya. Selanjutnya, ketiganya langsung menuju ke wahana permainan di pusat perbelanjaan tersebut.

Di dalam wahana, Jokowi terlihat menemani Jan Ethes yang merupakan putra pertama pasangan Gibran Rakabuming Raka dan Selvi Ananda ini bermain bola dan mobil-mobilan.

Setelah sekitar satu jam di mal, pada pukul 11.35 WIB ketiganya meninggalkan lokasi. Saat turun menggunakan eskalator, puluhan pengunjung mal berdesakan menyambut mereka dari lantai bawah.

Setelah sempat melakukan swafoto dengan sejumlah pengunjung, rombongan meninggalkan mal dikawal oleh puluhan Paspampres dan aparat keamanan.

Salah satu pengunjung, Mariana, mengatakan baru kali ini melihat Joko Widodo secara langsung setelah menjadi Presiden. "Dulu saya pernah lihat waktu masih jadi Wali Kota Solo, ini ketemu lagi. Kebetulan pas cucu-cucu juga liburan ke Solo. Mereka ingin swafotodengan Pak Presiden," katanya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement