Ahad 05 Jan 2020 11:15 WIB

Piala FA Everton vs Liverpool, Berharap Tuah Ancelotti

Liverpool akan melakoni laga panas menjamu Everton

Foto: republika
Piala FA, Everton vs Liverpool

REPUBLIKA.CO.ID, Liverpool akan melakoni laga panas menjamu Everton pada putaran ketiga Piala FA di Stadion Anfield, Ahad (5/1). Everton yang berstatus underdog berharap tuah Ancellotti untuk mendapatkan hasil maksimal pada derby Merseyside.

Fakta jelang laga

- Kedua tim sudah berhadapan 285 kali di semua kompetisi, dengan Liverpool mengoleksi 120 kemenangan berbanding 82 milik Everton.

- Dalam satu dekade terakhir, Everton kesulitan meladeni Liverpool dan tak pernah menang sejak 2010.

- Liverpool punya catatan impresif, bermodal 19 kemenangan dan satu hasil imbang di kompetisi Liga Inggris saat  menghadapi Everton.

- Liverpool tersingkir dari Piala Liga Inggris oleh Aston Villa akhir tahun lalu, tapi saat itu the Reds menampilkan tim junior karena tim utama berlaga di Piala Dunia Antarklub.

- Selain di Piala Liga Inggris, Liverpool menelan kekalahan pada fase grup Liga Champions. Kekalahan diderita dari Napoli yang saat itu dipoles Carlo Ancelotti, sekarang pelatih Everton.

- Ancelotti membawa Napoli meraih kemenangan di Italia dan imbang di Anfield saat meladeni Liverpool di Liga Champions.

​​- Liverpool tanpa Joel Matip dan Fabinho. Matip cedera lutut sejak Oktober, sementara Fabinho masih berkutat dengan cedera ligamen.

- Alex Oxlade-Chamberlain juga bermasalah dengan cedera engkel, sementara pemain baru Takumi Minamino belum pasti membuat debut karena gangguan paha.

- ​Everton masih tanpa Jean-Philippe Gbamin yang absen sejak Agustus karena cedera hamstring, namun sudah mendekati kembali ke lapangan.

- Everton masih tanpa Andre Gomes yang cedera engkel parah, sementara while Alex Iwobi masih kesulitan melawan cedera hamstring.

sumber: 90min, whoscored.com

pengolah: Israr Itah

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement