Rabu 11 Mar 2020 08:41 WIB

Harga Minyak Naik Tipis Didorong Harapan Stimulus

Presiden AS menjanjikan langkah untuk mengantisipasi penyebaran corona.

Ilustrasi Kilang Minyak(Republika/Wihdan)
Foto: Republika/Wihdan
Ilustrasi Kilang Minyak(Republika/Wihdan)

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK -- Harga minyak melonjak lebih dari delapan persen pada akhir perdagangan Selasa (10/3), rebound dari penurunan terbesar dalam hampir 30 tahun sehari sebelumnya. Kenaikan ini karena kemungkinan stimulus ekonomi mendorong pembelian dan produsen AS memangkas pengeluaran dalam langkah yang dapat memangkas produksi.

Minyak mentah berjangka Brent untuk pengiriman Mei naik 2,86 dolar AS atau 8,32 persen, menjadi ditutup pada 37,22 dolar AS per barel. Sementara minyak mentah berjangka West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman April naik 3,23 dolar AS atau 10,38 persen, menjadi 34,36 dolar AS per barel.

Baca Juga

Pada Senin (9/3), Presiden AS Donald Trump menjanjikan langkah besar untuk menyeimbangkan ekonomi AS terhadap dampak penyebaran wabah virus corona. Pemerintah Jepang mengatakan pihaknya juga berencana untuk menghabiskan lebih dari empat miliar dolar AS dalam paket langkah kedua untuk mengatasi virus.

Produsen serpih AS, termasuk Occidental Petroleum Corp, memperdalam pemotongan belanjanya yang dapat mengurangi produksi. “Hampir ada tanggapan langsung dari produsen AS untuk memangkas pengeluaran yang kemungkinan akan mengakibatkan berkurangnya produksi minyak AS dalam beberapa bulan ke depan,” kata John Kilduff, mitra di Again Capital LLC di New York. Ia mengatakan kecepatan respons itu membantu pelampung pasar setelah keruntuhan Senin.

Minyak anjlok sekitar 25 persen pada perdagangan Senin (9/3). Minyak rebound pada Selasa (10/3) bersama dengan ekuitas dan pasar keuangan lainnya.

"Harga minyak naik hari ini karena turun gila-gilaan kemarin, dan beberapa pemburu harga murah mendorong segalanya," kata Bjoernar Tonhaugen, kepala pasar minyak di konsultan energi Rystad.

Kedua acuan harga minyak jatuh pada Senin (9/3) ke level terendah sejak Februari 2016, persentase satu hari terbesar penurunan mereka sejak 17 Januari 1991, pada awal Perang Teluk pertama. Volume perdagangan di bulan depan untuk kedua kontrak jauh di bawah rekor tertinggi yang terlihat sehari sebelumnya, ketika volume melonjak setelah Arab Saudi, Rusia dan produsen minyak utama lainnya mengakhiri tiga tahun kerja sama untuk membatasi pasokan dan memulai perang harga untuk pangsa pasar.

Saudi, pengekspor minyak terbesar dunia, meningkatkan ketegangan dengan rencana untuk memasok 12,3 juta barel per hari (bph) pada April, jauh di atas tingkat produksi saat ini sebesar 9,7 juta barel per hari, menurut CEO Saudi Aramco Amin Nasser.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement