Sabtu 21 Mar 2020 08:15 WIB

Winger Espanyol Asal China Positif Terinfeksi Virus Corona

Wu Lei dinyatakan positif setelag menjalani tes virus corona (Covid-19).

Winger Espanyol Wu Lei.
Foto: EPA-EFE/PETER POWELL
Winger Espanyol Wu Lei.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pesepak bola asal China yang membela Espanyol, Wu Lei, dinyatakan positif terpapar virus corona jenis baru atau Covid-19.

Winger kelahiran Nanjing, Provinsi Jiangsu, itu dinyatakan positif setelah menjalani tes Covid-19, demikian laporan China Daily, Sabtu (21/3).

Baca Juga

Wu ditransfer dari klub Liga Super China (LCS) Shanghai SIPG ke Espanyol pada 28 Januari 2019 dengan nilai 2 juta Euro untuk kontrak selama tiga tahun. Dalam 35 kali bermain bersama Espanyol, dia telah mencetak enam gol, namun belum mampu mengangkat klubnya dari posisi juru kunci klasemen sementara La Liga.

Sebelumnya dia bersama lima pemain dan pelatih Espanyol lainnya menjalani tes Covid-19. "Saya benar-benar ingin mengucapkan terima kasih atas dukungan dan perhatian semua orang. Oleh karena adanya epidemi, semua jadwal latihan di klub dan kompetisi La Liga ditangguhkan," kata Wu dalam blog pribadinya pada Rabu (18/3).

Pemain 28 tahun itu pernah mengundang kehebohan saat menjalani debut membela Espanyol melawan Villarreal di Liga Spanyol. Penampilannya saat turun dari bangku cadangan disaksikan sekitar 40 juta penonton televisi dari China.

Wu Lei menjadi pemain pertama asal China yang berhasil membobol gawang Barcelona di Liga Spanyol. Momen bersejarah itu terjadi di kandang Espanyol, Stadion Carlos del Cerro Grande, 4 Januari 2020. Espanyol sempat tertinggal 1-2 dari Barcelona. Gol Wu Lei pada menit ke-88 membuat skor sama kuat 2-2 hingga laga berakhir.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement