REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Jumlah pasien rawat inap di Rumah Sakit Darurat (RSD) Pulau Galang, Kepulauan Riau, pada Jumat (24/4) berjumlah 43 orang. Dari jumlah tersebut 32 orang pasien di antaranya merupakan pasien positif Covid-19.
"Pasien rawat inap di RSD Pulau Galang hari ini hingga pukul 08.00 WIB berjumlah 43 orang yang semuanya merupakan laki-laki," tutur Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan I, Laksamana Madya Yudo Margono, saat dikonfirmasi, Jumat (24/4).
Ia menjelaskan dari jumlah tersebut, terdapat 32 orang pasien yang berstatus pasien positif Covid-19. Sementara itu, di kategori pasien orang tanpa gejala (OTG) ada 11 orang. Pasien dalam pemantauan (PDP), tidak ada yang dirawat di RSD Pulau Galang hari ini. Perubahan jumlah pasien terakhir terjadi kemarin.
"Kemarin pasien covid bertambah satu orang, dari 31 menjadi 32 orang. PDP berkurang tiga orang, dan pasien OTG bertambah dua dari sembilan menjadi 11 orang," katanya.
Di samping itu, jumlah pasien rawat inap di RSD Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat, hari ini ada sebanyak 693 orang. Sebanyak 609 orang pasien di antaranya merupakan pasien berstatus positif Covid-19.
"Pasien rawat inap hari ini hingga pukul 08.00 WIB ada 693 orang, terdiri dari 394 pria dan 299 wanita," ujar Yudo.
Dari jumlah tersebut, 609 orang pasien di antaranya merupakan pasien positif Covid-19. Kemudian, ada 71 orang pasien berstatus PDP dan 13 orang pasien berstatus orang dalam pemantauan (ODP). Untuk pasien positif Covid-19, terjadi penambahan sebanyak empat orang jika dibandingkan dengan data kemarin pagi.
"Pasien Covid bertambah empat orang, semula 605 menjadi 609 orang. Pasien PDP berkurang empat orang, semula 75 orang menjadi 71 orang. Pasien ODP berkurang satu orang, dari 14 menjadi 13 orang," katanya.