Kamis 11 Jun 2020 19:50 WIB

Striker Glasgow Celtic Bangga Timnya Selau Cetak Gol

Glasgow Celtic Diambang Juara Liga Sedekade Beruntun

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Fan Celtic merayakan gelar juara Liga Sepak Bola Skotlandia (SPFL) musim 2019/2020 di Celtic Park, Glasgow, Senin (18/5). SPFL mengumumkan kompetisi disetip dan Celtic menjadi juara karena pandemi Covid-19.
Foto: EPA-EFE/ROBERT PERRY
Fan Celtic merayakan gelar juara Liga Sepak Bola Skotlandia (SPFL) musim 2019/2020 di Celtic Park, Glasgow, Senin (18/5). SPFL mengumumkan kompetisi disetip dan Celtic menjadi juara karena pandemi Covid-19.

REPUBLIKA.CO.ID, GLASGOW -- Pemain depan Celtic FC, Odsonne Edouard yakin bisa mencetak sejarah bagi klubnya. Edouard telah mencetak 28 gol untuk Celtic pada musim lalu.

Hasil tersebut bersamaan dengan hasil juara berturut-turut selama sembilan kali Liga Skotlandia. Pencapaiannya yang gemilang membuat banyak spekulasi bahwa dia bisa terpilih jadi pemain terbaik Celtic pada tahun ini.

"Setiap musim kami ingin memenangkan gelar. Tahun ini jadi sembilan berturut-turut dan saya berharap tahun depan menjadi 10 kali beruntun dan menjadi sejarah bagi klub," kata Edouard dilansir dari laman Sky Sports, Kamis (11/6).

Menurutnya, motivasi penting bagi klub dan penggemar. Sehingga tim pun harus bisa menjawab tantangan gelar 10 kali beruntun tersebut.

Di sisi lain, pemain berusia 22 tahun ini enggan menyoroti jumlah golnya. Dia hanya menyebut ingin membawa golnya untuk membawa klub juara.

"Saya senang dengan itu dan sekarang saya ingin kembali bekerja keras, untuk mencoba dan mencetak gol lagi melawan Rangers," katanya.

Celtic akan kembali berlatih pada Kamis (11/6) setelah larangan aktivitas sepak bola di Skotlandia dihapus. Meski aturan tersebut hanya dicabut untuk tim yang berada di kompetisi Premiership.

Edouard pun tak sabar untuk kembali ke lapangan. Selama masa lockdown, dia telah bekerja sangat keras dengan melakukan latihan individu.

"Bekerja sendiri tidak mudah, tapi saya menjaga kebugaran saya dan saya berharap segera kembali berlatih bersama," katanya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement