REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- AC Milan dan Red Bull (RB) Leipzig dilaporkan bakal kehilangan salah satu target mereka, Tanguy Kouassi. Sebab wonderkid muda milik Paris Saint-Germain (PSG) tidak akan bergabung dengan kedua klub tersebut.
Seperti diberitakan RMC Sport, dikutip Football Italia, Ahad (14/6) Kouassi telah membuat keputusan bulat untuk tidak memperpanjang masa kontraknya bersama PSG, yang habis pada akhir Juni 2020 ini.
Alhasil, Kouassi kerap dikaitkan dengan kepindahan ke klub Serie A Italia, Milan, dan salah satu kontestan Bundesliga Jerman, RB Leipzig. Akan tetapi, sumber tersebut mengeklaim bahwa Kouassi mencari klub lain sebagai perjalanan baru bagi karier sepak bola profesionalnya.
Sejauh ini, belum ada komentar resmi dari sang agen dan pemain berusia 18 tahun. Namun, penolakan tersebut kembali membuat Milan kehilangan salah satu target belanja mereka.
Tanguy Kouassi bermain untuk PSG U-17 pada usia 15 tahun dan U-19 saat berusia 16 tahun. Ia juga tampil menawan di tingkat internasional. Tahun lalu Kouassi membantu timnas Prancis dan mencatatkan 41 caps dengan Les Espoirs hingga level U-18.
Kouassi punya tinggi badan yang ideal untuk menjadi bek tengah 187 cm. Selain piawai dalam urusan duel udara Kouassi juga dibekali kemampuan membaca permainan dengan baik.
Sebelum kompetisi Ligue 1 Prancis dihentikan Kouassi telah mencetak dua gol hanya dalam enam pertandingan Ligue 1.