REPUBLIKA.CO.ID, LEICESTER -- Liga Primer Inggris akan kembali bergulir mulai Kamis (17/6) waktu Inggris. Kompetisi akan dimulai di stadion tertutup tanpa ada penonton.
Bek Leicester City Jonny Evans menilai kompetisi akan berbeda dibandingkan sebelum pandemi virus corona dimulai. Leicester yang saat ini berada di posisi ketiga akan menghadapi Watford pada Sabtu (20/6).
"Akan ada sesuatu yang terasa berbeda nanti, tapi akan ada banyak orang yang menyalakan televisi. Ini akan jadi sesuatu yang berbeda menjadi bagian dari kompetisi," kata Evans, dikutip dari BBC, Senin (15/6).
Liga Primer Inggris akan kembali dengan laga perdana antara Aston Villa melawan Sheffield dan Manchester City melawan Arsenal pada Rabu waktu setempat atau Kamis (18/6) dini hari WIB. Sementara itu, Evans dan pemain Leicester lainnya telah kembali pada latihan rutin dengan protokol ketat.
"Beberapa pekan pertama adalah hal yang aneh karena Anda harus memastikan Anda tidak berlatih dengan orang lain. Ada banyak yang berlari tapi tidak ada yang dengan bola. Tapi ini membantu kami untuk mendapat kebugaran dan semuanya berjalan lancar," katanya.
Pemain berusia 32 tahun ini mencontohkan bagaimana protokol ketat yang harus dilalui pemain setiap harinya. Pemain harus mengukur suhu setiap pagi sebelum meninggalkan rumah dan kembali diukur ketika melakukan latihan.
"Tempat parkir terpisah jauh dan ada sistem satu arah yang diatur. Setelah pelatihan, jersey diambil dan mengambil makanan yang sudah disiapkan. Tidak ada yang menunggu, semua satu arah," katanya.
Kini latihan pun sudah mulai berjalan normal. Evans menyebut, pemain sudah siap dan tak sabar melakoni pertandingan.
Leicester harus mengamankan posisinya di klasemen untuk mendapatkan slot di Liga Champions musim depan. Namun Leicester City masih memiliki jadwal lain dalam laga perempat final Piala FA melawan Chelsea pada 28 Juni mendatang.
"Akan ada unsur psikologis di mana kami harus bersiap dengan keadaan yang berbeda. Tapi setidaknya kami akan melawan Watford setelah sepak bola lama dihentikan," katanya.
Evans akan memanfaatkan sebaik mungkin sembilan laga tersisa yang dimiliki Leicester City di liga. Dia berharap target awal musim tim bisa terwujud nantinya.
"Kami memiliki kesempatan untuk memperbaharui target kami dari awal musim dan menambah satu atau dua target baru untuk dua bulan ke depan. Kualifikasi Liga Champions dan Piala FA adalah dua target terbesar bagi kami," katanya.