REPUBLIKA.CO.ID,MAMUJU -- Sebanyak empat orang pasien dari Kabupaten Polewali Mandar (Polman) Provinsi Sulawesi Barat dinyatakan sembuh dari Covid-19 setelah menjalani pemeriksaan.
"Berdasarkan hasil pemeriksaan dari TCM Rumah Sakit Kabupaten Polman dinyatakan empat orang pasien Covid-19 sembuh," kata Juru bicara Covid-19 Provinsi Sulbar yang juga Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi Provinsi Sulbar Safaruddin di Mamuju, Selasa (7/7).
Ia mengatakan pemeriksaan pasien Covid-19 tersebut dilaksanakan pada 5 Juli 2020. Menurut dia, empat pasien sembuh dengan jenis kelamin laki-laki tersebut di antaranya adalah kasus ke 50 dengan inisial pasien Mu berusia 59 tahun, pasien tersebut sebelumnya dirawat di Rumah Sakit Polman sejak tanggal 5 Mei 2020.
Kemudian kasus ke-51, dengan inisial Su, usia 31 tahun, dirawat di RSU Polman sejak tanggal 5 Mei 2020 yang dilanjutkan dengan isolasi mandiri pada tanggal 3 Juni 2020.
Selain itu, kasus ke-52 dengan inisial Um, usia 17 tahun, dirawat di rumah sakit Polman, sejak tanggal 5 Mei 2020 yang dilanjutkan dengan isolasi mandiri pada tanggal 3 Juni 2020.
Sedangkan pasien keempat adalah kasus ke-73 dengan inisial Tn. MU usia 57 tahun, dirawat di Polman, sejak tanggal 14 Mei 2020 yang dilanjutkan dengan isolasi mandiri pada tanggal 3 Juni 2020.
Adapun kasus sembuh Covid-19 di Provinsi Sulbar sampai dengan tanggal 6 Juli 2020 adalah 89 orang. Sementara data yang terkompirmasi positif Covid-19 sampai tanggal 6 Juli 2020 adalah 124 orang.