Rabu 02 Sep 2020 10:54 WIB

Nasdem Resmi Dukung Paslon Muhamad-Saraswati

Nasdem resmi mendukung keponakan Prabowo Subianto dalam Pilkada Tangsel

Rep: Abdurrahman Rabbani/ Red: Esthi Maharani
Rahayu Saraswati Djojohadikusumo
Foto: Istimewa
Rahayu Saraswati Djojohadikusumo

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG SELATAN — Partai Nasdem secara resmi memberikan dukungannya pada bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Muhamad dan Rahayu Saraswati. Sekretaris DPW Partai Nasdem, Arif Halawi mengatakan, dengan adanya deklarasi tersebut, pihaknya siap memenangkan pasangan Muhamad-Saraswati.

"Dalam penyelenggaran pilkada Kota Tangsel, berdasarkan rekomendasi DPD memberikan persetujuan kepada satu pasangan calon Wali Kota Muhamad dan Wakil Wali Kota Tangsel, Rahayu Saraswati," ungkap Arif Halawi dalam keterangan yang diterima, Rabu (2/9).

Sementara Ketua DPW Partai Nasdem Banten, Edi Haryadi mengatakan, dukungan Partai Nasdem terhadap pasangan Muhamad-Saraswati, merupakan permintaan para kadernya. "Usungan ini adalah rekomendasi akar rumput, untuk kemajuan Kota Tangsel, dalam periode kepemimpinan selanjutnya," kata dia.

Bakal calon Wali Kota Tangsel, Muhamad mengaku bersyukur telah mendapat kepercayaan dari partai Nasdem. Dia juga meminta kepada seluruh kader partai Nasdem untuk benar-benar dan serius dalam memenangkan pasangan Muhamad-Saraswati.

“Kita ingin sama-sama berjuang dan menggerakan roda partai untuk menciptakan reformasi dengan meneruskan apa yang sudah bagus, dan menciptakan terobosan- terobosan dan pembangunan dan pengembangan Tangsel, kedepan," katanya.

Sementara Bakal Calon Wakil Wali Kota Rahayu Saraswati, dalam sambutannya menyampaikan, ingin menghadirkan Tangsel yang majemuk. "Bahwa perjuangan kita bukan untuk Muhamad Saraswati, tapi untuk Tangerang Selatan, dan kemenangan kita untuk kemajuan Kota Tangsel," ucap Saraswati.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement