REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Ketua Komisi Bidang Dakwah Majelis Ulama Indonesia (MUI) KH Cholil Nafis mengatakan, masih berlangsungnya pandemi virus corona jenis baru (Covid-19) harus ditanggulangi dengan sebaik-baiknya. Dia pun mengajak umat agar tidak lelah untuk memanjatkan doa dan pertolongan kepada Allah SWT.
Panjangnya masa pandemi Covid-19 di Indonesia, kata dia, harus disikapi dengan bijak. Pertama, umat diajak untuk terus mematuhi protokol kesehatan yang berlaku seraya berdoa kepada Allah SWT agar segenap bangsa Indonesia diberikan keselamatan dan perlindungan.
“Kita usahakan jaga protokol Covid-19 seraya terus kita berdoa. Jangan berhenti berdoa,” kata KH Cholil saat dihubungi Republika, Jumat (11/9).
Pihaknya pun selalu mengingatkan bahwa, dengan hadirnya musibah pandemi Covid-19 ini, umat dapat memaknainya untuk kembali mengingat Allah. Kemudian, seiring berjalannya waktu pun manusia diharapkan dapat bergerak menuju perubahan dan menyesuaikan diri dengan terpaan badai Covid-19. Baik secara kesehatan, sosial, maupun ekonomi.
Di sisi lain, umat Islam juga diimbau untuk memetik hikmah atas kehadiran pandemi yang berlangsung ini. Misalnya, kata dia, aktivitas selama pandemi yang lebih sering dihabiskan di rumah bersama keluarga dapat dijadikan momentum kebersamaan yang harmonis.
Imas Damayanti