Kamis 07 Jan 2021 16:15 WIB

BTS Nomor Satu Didengar di Spotify

BTS menjadi grup musik nomor satu didengar di Spotify global.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Nora Azizah
BTS menjadi grup musik nomor satu didengar di Spotify Global (Foto: grup BTS)
Foto: EPA-EFE/KIM HEE-CHUL
BTS menjadi grup musik nomor satu didengar di Spotify Global (Foto: grup BTS)

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Grup Bangtan Boys (BTS) dengan lagunya "Dynamite" dan "On" pada 2020 merupakan artis Korea dan grup global yang paling banyak didengar di layanan streaming Spotify pada 2020. Posisi BTS tercatat berdasarkan data Spotify Wrapped 2020 yang dikumpulkan antara 1 Januari dan 15 November tahun lalu.

Data tersebut juga menunjukkan bahwa 10 artis Korea yang paling banyak didengar mencatat total 10,6 miliar streaming sebagai tanda pengaruh mereka yang semakin meningkat di seluruh dunia. Mengikuti prestasi BTS, ada Blackpink, Twice, Stray Kids, dan Red Velvet yang masuk lima musisi Korea paling banyak didengarkan di Spotify. Sementara itu, EXO, Seventeen, IU, NCT 127, dan (G) I-DLE juga berada di peringkat 10 besar.

Baca Juga

Solois IU menduduki puncak tangga lagu artis K-Pop wanita, diikuti Taeyeon dari Girls’ Generation, Chung Ha dan Hwasa dari Mamamoo. Di chart artis pria, Suga dari BTS, menduduki peringkat nomor satu, diikuti oleh Zico dari Block B dan Baekhyun dari EXO. Anggota BTS RM, J-hope, dan V juga masuk 10 besar.

Berdasarkan genre, "Any Song" oleh Zico, "Candy" oleh Baekhyun, dan "Sweet Night" oleh V untuk serial TV populer "Itaewon Class" adalah lagu yang paling banyak diputar di hip-hop, R&B, dan OST Korea. Data tahunan datang menjelang peluncuran Spotify yang telah lama ditunggu-tunggu di Korea Selatan pada tahun ini.

Pada Desember, perusahaan mengumumkan rencana untuk memulai layanan di Korea pada paruh pertama. Perusahaan yang berbasis di Swedia iti menyediakan layanan streaming musik ke sekitar 320 juta pendengar di 92 pasar.

“Dengan peluncuran kami yang di Korea Selatan, kami berharap dapat membantu mempercepat pertumbuhan seluruh ekosistem streaming musik Korea, yang pada akhirnya menguntungkan artis, pendengar, dan penggemar," kata wakil presiden dan co-head global musik di Spotify, Marian Dicus, dilansir Yonhap News, Kamis (7/1).

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement